sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Kandidat Bawaslu DKI Jakarta mengerecut ke 16 nama

Tahapan seleksi berikutnya adalah tes kesehatan dan wawancara pada 6-9 Juni 2023.

Fatah Hidayat Sidiq
Fatah Hidayat Sidiq Senin, 05 Jun 2023 16:38 WIB
Kandidat Bawaslu DKI Jakarta mengerecut ke 16 nama

Sebanyak 16 dari 52 bakal calon anggota Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) DKI Jakarta dinyatakan lulus tes tertulis dan psikologi. Dengan demikian, mereka berhak mengikuti tahapan berikutnya.

"Berdasarkan hasil tes tertulis dan tes psikologi, sebanyak 16 peserta seleksi Bawaslu DKI dinyatakan lulus dan berhak ke tahap berikutnya," ucap Sekretaris Tim Seleksi (Timsel) Bawaslu DKI Jakarta, Rasminto, dalam keterangannya, Senin (5/6).

Sebanyak 4 dari total 16 peserta adalah perempuan. Sedangkan 12 orang lainnya laki-laki.

Rasminto melanjutkan, tahapan seleksi berikutnya adalah tes kesehatan di Laboratorium Klinik Platinum Diagnostic, Jalan Tebet Raya, Jakarta Selatan. Kegiatan berlangsung pada Selasa (6/6), sejak pukul 06.30 WIB.

"Kemudian, tes kesehatan lanjutan bertempat di Bidang Kedokteran dan Kesehatan (Biddokkes)
Polda Metro Jaya, Gedung Biddokkes Lantai 3, Polda Metro Jaya," tuturnya.

Esok harinya atau Rabu (7/6) hingga Jumat (9/6), ke-16 peserta juga akan menjalani tes wawancara. Timsel akan segera mengumumkan waktu dan tempat pelaksanaannya kepada para peserta.

Rasminto menambahkan, tes kesehatan dan cek kesehatan lanjutan mendalami beberapa hal, seperti kesehatan jiwa, fisik, dan organ dalam. Peserta diminta puasa sejak H-1 mulai pukul 21.00 WIB kecuali air putih.

Selanjutnya, menggunakan pakaian olahraga dan sepatu kets, tidak menggunakan perhiasan dan aksesori berbahan logam, khususnya perempuan diminta tak menggunakan bra yang berkawat. Lalu, membawa pulpen bertinta hitam plus papan alas, nomor peserta, dan menggunakan kacamata plus/minus.

Sponsored

"Kepada masayarakat, kami hingga kini terus membuka kesempatan untuk memberikan tanggapan tertulis terhadap calon anggota Bawaslu DKI. Kami memastikan identitas pelapor dirahasiakan," ucap Rasminto.


Berikut 16 bakal calon anggota Bawaslu DKI Jakarta yang berhak mengikuti tes kesehatan dan wawancara pada 6-9 Juni 2023:
1. Ahmad Syarifudin Fajar
2. Burhanuddin
3. Chairil Anwar
4. Desinta
5. Fitriani
6. Iflahah Zuhriyaten
7. Krisnajaya
8. Mahyudin
9. Mochamad Dimyati
10. Prayogo Bekti Utomo
11. Quin Pegagan
12. Rini Rianti Andriani
13. Sakhroji
14. Saleh Arifin
15. Willem Johanes Wetik
16. Yapto Sendra

Berita Lainnya
×
tekid