sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Tim kampanye Jokowi-Maruf sasar loyalis Prabowo di Jawa Barat

Tim kampanye Jokowi-Maruf memfokuskan pemenangan di wilayah Priangan Timur yakni Garut dan dan Priangan Barat seperti Sukabumi dan Cianjur.

Robi Ardianto
Robi Ardianto Selasa, 13 Nov 2018 16:26 WIB
Tim kampanye Jokowi-Maruf sasar loyalis Prabowo di Jawa Barat

Tim kampanye daerah Jokowi-Maruf bakal menyasar sisa-sisa loyalis Prabowo Subianto di wilayah Jawa Barat. Sebanyak 27lokasi kabupaten/kota ditetapkan menjadi fokus tim kampanye daerah Jokowi-Maruf untuk mempengaruhi para pendukung mantan Danjen Kopassus tersebut dalam pseta demokrasi Pilpres 2019.

Sekretaris Tim Kampanye Daerah Jawa Barat, Abdy Yuhana, mengatakan pihaknya memfokuskan pemenangan di wilayah Priangan Timur dan Priangan Barat. Wilayah tersebut menjadi pilihan karena dianggap masih lemah dukungan terhadap Jokowi. Itu diketahui berdasarkan hasil riset dan survei yang dilakukan internal tim pemenangan Jokowi-Maruf. 

“Wilayah yang masih dianggap lemah di Jawa Barat yaitu meliputi wilayah Priangan Barat seperti di Sukabumi dan Cianjur. Kemudian di Priangan Timur itu wilayah Garut dan Tasikmalaya,” kata Abdy pada Selasa, (13/11).

Abdy menjelaskan, lemahnya dukungan suara untuk Jokowi-Maruf di wilayah tersebut karena dampak dari sisa pertarungan Pilpres 2014 lalu. Dalam Pemilu 2014, diketahui Jokowi mengalami kekalahan cukup telak sebanyak 4 juta suara dari Prabowo Subianto. 

Dari kekalahan tersebut, kata Abdy,pihaknya kemudian belajar bahwa masih tersisa hingga kini loyalis pendukung Prabowo. Dengan begitu, tugas utama timnya yakni menyampaikan kepada loyalis Prabowo tersebut bahwa saat ini peta dukungan partai sudah banyak berubah.

“Petanya itu beberapa parpol yang di 2014 tidak mendukung Jokowi, tapi sekarang bersama Pak Jokowi. Golkar dan PPP sudah bergeser, itu pun memiliki pengaruh,” ujarnya.

Dengan demikian, kata Abdy, timnya akan menyosialisasikan bahwa saat ini Jokowi didukung oleh 9 partai. Politisi PDI Perjuangan itu pun mengungkapkan ada beberapa langkah yang harus dilakukan untuk merebut kemenangan di wilayah tersebut.

"Pertama Pak Jokowi dan Pak Maruf Amin harus banyak melakukan sosialisasi dan kampanye di wilayah tersebut," katanya.

Sponsored

Terlebih program-program yang telah dibangun Jokowi sudah cukup baik. Manfaatnya telah dirasakan oleh masyarakat. Hanya, tinggal cara menyosialisasikannya saja kepada masyarakat mengenai keberhasilan tersebut.

“Apalagi tingkat elektoral Jokowi juga tinggi, sehingga TKD akan terus lakukan sosialisasi kampanye di sana (Priangan Timur dan Barat)," katanya.

Kedua, partai-partai koalisi khususnya para caleg agar dalam berkampanye juga turut menyosialisasikan pasangan calon Jokowi-Maruf Amin. Langkah ketiga, TKD akan terus aktif, baik di tingkat kabupaten maupun kota. Sosialisai tersebut pun nantinya tidak hanya dilakukan oleh TKD, namun juga dibantu oleh relawan dan tokoh agama yang mendukung pasangan Jokowi-Maruf

"Kami dorong juga agar mereka melakukan konsolidasi dan itu sekarang sudah mulai terlihat," ujarnya.

Berita Lainnya
×
tekid