Korea Utara uji coba dua rudal jarak jauh

Kim Jong-un puas atas uji coba tersebut dan menekankan adanya kebutuhan untuk terus meningkatkan kemampuan angkatan bersenjata Korea Utara.

Kim Jong-un saat mengawasi latihan untuk beberapa peluncur dan senjata taktis, Sabtu (4/5). ANTARA FOTO/KCNA via REUTERS

Korea Utara mengklaim telah melakukan uji coba senjata jarak jauh, Jumat (10/5). Klaim itu bertentangan dengan laporan Kepala Staf Gabungan (JCS) Korea Selatan yang menyatakan bahwa Pyongyang menembakkan dua rudal jarak pendek.

Kantor berita Korea Utara, KCNA, menuturkan bahwa pemimpin Korea Utara Kim Jong-un mengawasi langsung uji coba senjata pada Kamis (9/5). "Di pos komando, Pemimpin Tertinggi Kim Jong-un mengawasi dan memberi perintah untuk memulai uji coba," sebut KCNA.

Kim Jong-un dilaporkan puas atas uji coba tersebut dan menekankan adanya kebutuhan untuk terus meningkatkan kemampuan angkatan bersenjata Korea Utara.

KCNA tidak mengatakan jenis senjata apa yang diluncurkan, menghindari menggunakan kata-kata rudal, roket, atau proyektil.

Uji coba senjata itu terjadi ketika hubungan Amerika Serikat dan Korea Utara semakin tegang. Pada Kamis, Presiden AS Donald Trump menilai bahwa Kim Jong-un sejatinya belum siap melanjutkan negosiasi denuklirisasi.