ASN, TNI dan POLRI teken MoU netralitas dalam pemilu 2019

MoU netralitas ditandatangani POLRI, TNI, dan perwakilan ASN bersama dengan utusan Kemenpan RB serta Bawaslu.

Deklarasi komitmen bersama menjelang kampanye rapat umum dan iklan kampanye serta penandatanganan MoU netralitas antara aparatur sipil negara (ASN), TNI, dan POLRI di Gedung Bawaslu, Sabtu (23/3). Alinea.id/Nanda Aria Putra

Deklarasi komitmen bersama menjelang kampanye rapat umum dan iklan kampanye serta penandatanganan MoU netralitas antara aparatur sipil negara (ASN), TNI, dan POLRI berlangsung di Gedung Bawaslu, Jakarta Pusat, Sabtu (23/3).

MoU netralitas ditandatangani POLRI, TNI, dan perwakilan ASN bersama dengan utusan Kemenpan RB serta Bawaslu.

Dalam sambutannya, Komisioner Komisi Pemilihan Umum Hasyim Asyari mengatakan bahwa deklarasi ini adalah upaya untuk menjaga agar pemilu berjalan damai.

"Kita adalah bagian dari anak-anak bangsa yang punya tanggung jawab dan komitmen untuk menjalankan pemilu secara demokratis adil dan jujur sesuai dengan perundang-undangan," kata Hasyim.

KPU, ditegaskan Hasyim, berkomitmen untuk menggaungkan kepada dunia bahwa Indonesia adalah negara demokrasi yang besar dengan menjalankan pemilu yang aman dan damai.