Prima bantah gugatan pemilu adalah titipan

Prima sebut gugatan diajukan sebagai bentuk partisipasi hak politik.

Konferensi pers Partai Prima terkait keputusan Pengadilan Negeri Jakarta Pusat yang memerintahkan KPU tidak melaksanakan sisa tahapan Pemilu 2024 selama lebih-kurang 2 tahun 4 bulan dan 7 hari sejak putusan dibacakan di kantor DPP Partai Prima, Rawasari, Cempaka Putih, Jakarta Pusat, Jumat (3/3/2023). Alinea.id/Marselinus Gual.

Wakil Ketua Umum Partai Rakyat Adil Makmur (Prima), Mangapul Silalahi, membantah gugatan partainya ke Pengadilan Negeri Jakarta Pusat (PN Jakpus) merupakan agenda titipan dari partai lain. Meski kader Prima diisi oleh banyak aktivis 98, ia juga tidak mau ambil pusing Prima dikaitkan dengan Partai Rakyat Demokratik (PRD).

"Soal ini intervensi politik bahwa ini ada isu yang kemudian terkait tunda pemilu, ada pesanan segala macam, bukan ranah kami di situ. Ranah kami adalah partisipasi hak politik kami sebagai warga negara yang patuh dan tunduk itu dipenuhi," kata Mangapul di kantor DPP Prima, Rawasari, Cempaka Putih, Jakarta Pusat, Jumat (3/3).

Diketahui, Prima dikomandani oleh Agus Jabo Priyono, salah satu pendiri PRD pada 1996. Prima juga disebutkan anak-kandung dari PRD. 

PRD sendiri dikenal sebagai salah satu partai politik yang menentang Orde Baru era Soeharto. Salah satu ikon PRD yang terkenal ialah Budiman Sudjatmiko yang kini bergabung dengan PDI Perjuangan (PDIP).

Di awal-awal penggulingan pemerintahan Orba 1998, PRD sebagai salah-satu wadah berkumpulnya para aktivis dan tokoh-tokoh pergerakan, mahasiswa, serta para intelektual nasional yang kerap melakukan aksi-aksi ekstra parlementer, bahkan kaderisasi perlawanan rezim.