Relawan Gatot Nurmantyo merapat kepada Partai Tomy Soeharto

Relawan Gatot Nurmantyo menjajaki Partai Berkarya yang didirikan trah keluarga cendana, Tommy Soeharto, untuk Pilpres 2019.

Relawan Gatot Nurmantyo yang menamakan dirinya dengan Relawan Selendang Putih Nusantara, menemui Sekretaris Jenderal Partai Berkarya Priyo Budi Santoso di Kantornya di Gedung Granadi, Jalan Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat, (29/6). (Foto: Kudus Purnomo Wahidin/Alinea.id)

Relawan Gatot Nurmantyo menjajaki Partai Berkarya yang didirikan trah keluarga cendana, Tommy Soeharto, untuk Pilpres 2019.

Relawan Gatot Nurmantyo yang menamakan dirinya dengan Relawan Selendang Putih Nusantara, menemui Sekretaris Jenderal Partai Berkarya Priyo Budi Santoso di Kantornya di Gedung Granadi, Jalan Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat, (29/6).

Maksud dan tujuan dan kunjungannya menemui Priyo tak lain adalah untuk melakukan penjajakan politik guna mendukung Gatot Nurmantyo sebagai Capres 2019.

Sekjen RSPN Sumiarsih, mengatakan dia meminta dukungan kepada Partai Berkarya karena melihat terdapat sejumlah kesamaan visi dan misi.

"Kami ini silahturahmi sambil memperkenalkan bahwa kami adalah relawan Gatot Nurmantyo dan Partai Berkarya adalah partai. Jadi, kami minta sama-sama dukungan moril jika sepakat mendukung pak Gatot," paparnya, Jumat, (29/6).