sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Pesta diskon Indonesia Great Sale 2019 digelar di 321 mal

Indonesia Great Sale 2019 diadakan untuk menyambut hari kemerdekaan Indonesia pada Agustus.

Annisa Saumi
Annisa Saumi Kamis, 11 Jul 2019 15:46 WIB
Pesta diskon Indonesia Great Sale 2019 digelar di 321 mal

Asosiasi Pengelola Pusat Belanja Indonesia (APPBI) bersama Asosiasi pengusaha Ritel Indonesia (APRINDO) dan Pengusaha Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) menghadirkan pesta diskon terbesar Indonesia Great Sale 2019. 

Pesta diskon ini diadakan dalam rangka menyambut hari kemerdekaan Indonesia dan akan berlangsung sejak tanggal 14 Agustus hingga 25 Agustus 2019 secara serempak.

Ketua Umum APPBI A Stefanus Ridwan menargetkan momen Indonesia Great Sale dapat meningkatkan jumlah pengunjung dan nilai transaksi di seluruh pusat perbelanjaan Indonesia hingga 20%.

"Pengalaman kami mengadakan Jakarta Great Sale, walaupun sporadis, ternyata hasilnya cukup bagus. Orang-orang tertarik untuk datang," kata Stefanus di Gandaria City, Jakarta, Kamis (11/7).

Pembukaan Indonesia Great Sale ini akan dilakukan di Tangcity Mall, Tangerang, Banten. Ke depannya, kata Stefanus, Indonesia Great Sale ini akan menjadi acara tahunan dari APPBI dan Aprindo. 

Sementara itu, Ketua APRINDO Roy Nicholas Mandey mengatakan Indonesia Great Sale merupakan bentuk kontribusi aktif dan konkret dari 321 mal yang tergabung dalam APPBI. Roy mengatakan ada kurang lebih 32.000 retail yang akan bergabung dalam Indonesia Great Sale ini. 

"Kami mengadakan Indonesia Great Sale untuk mendorong konsumsi pengeluaran rumah tangga, di mana data Badan Pusat Statistik (BPS) di semester I-2019 mengatakan konsumsi ini mendorong 56,82% dari total PDB," kata Roy. 

Roy melanjutkan, selain dari konsumsi, belum ada yang bisa memberikan kontribusi sebesar itu untuk pertumbuhan ekonomi. Roy pun berharap Indonesia Great Sale bisa meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan baik domestik maupun mancanegara. 

Sponsored

Selain pesta diskon, Indonesia Great Sale juga akan menghadirkan festival kuliner yang akan menyajikan santapan khas dari seluruh wilayah Indonesia. Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) akan menjadi penyelenggara tajuk PHRI Food Street Festival di area outdoor Hotel Grand Sahid Jaya pada tanggal 6-18 Agustus 2019.

Berita Lainnya
×
tekid