sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Pemkab Gowa selesaikan sertifikasi 18.000 bidang tanah akhir Desember 2022

Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan mengatakan sertifikasi ini ditargetkan selesai minggu ketiga 2022.

Muhammad Wahid Aziz
Muhammad Wahid Aziz Senin, 05 Des 2022 11:00 WIB
Pemkab Gowa selesaikan sertifikasi 18.000 bidang tanah akhir Desember 2022

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa menargetkan 18.000 bidang tanah di wilayahnya segera mengantongi sertifikat. Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan mengatakan sertifikasi yang masuk program Pendaftaran Tanah Sistematik Lengkap (PTSL) ini ditargetkan selesai pada minggu ketiga Desember 2022.

"Kami merencanakan penyerahan sertifikat untuk bidang tanah warga dalam program PTSL ini akan rampung pada minggu ketiga Desember 2022 mendatang," ujar Adnan dalam keterangannya, Sabtu (2/12).

Adnan menjelaskan, saat ini baru 56% dari total target 18.000 yang telah tersertifikasi. Ia juga mengatakan terus menggencarkan sertifikasi setelah pekan lalu mendapat kunjungan dari Menteri Agraria dan Tata Ruang (ATR) RI, Hadi Tjahjanto.

“Pada program PTSL ini akan ada 18.000 bidang tanah yang disertifikatkan. Dari jumlah tersebut baru terealisasi 56%, atau 10.080 bidang tanah,” jelasnya.

Adnan mengatakan mendapat arahan dari Pak Menteri untuk terus menggenjot sertifikasi tanah demi kesejahteraan masyarakat. Ia mengatakan Pak Menteri juga meminta Pemkab Gowa membebaskan pajak bagi masyarakat yang menerima sertifikat tanah atau Bea Perolehan Hak atas Tanah dan Bangunan (BPHTB) gratis.

Sebelumnya, Menteri Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional, Hadi Tjahjanto melakuan kunjungan ke Kabupaten Gowa untuk menyerahkan sertifikat tanah dalam program Pendaftaran Tanah Sistematik Lengkap (PTSL) kepada warga Kampung Parang, Desa Maccini Baji, Kecamatan Bajeng, Sabtu (26/11).

Hadi Tjahjanto mengungkapkan, Pendaftaran Tanah Sistematik Lengkap (PTSL) ini merupakan program strategis nasional yang menjadi perhatian khusus dari Presiden RI, Joko Widodo.

"Secara nasional di 2022 ini capaian sertifikat tanah untuk rakyat sudah mencapai 82,5 juta bidang. Sedangkan untuk PBB-nya atau pendaftarannya sudah mencapai 100,14 juta bidang," ujar Hadi melalui antaranews.com.

Sponsored
Berita Lainnya
×
tekid