sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Gempa bermagnitudo 6,9 berpotensi tsunami guncang Sulteng

Titik gempa berada sekitar 85 km barat daya Kabupaten Kepulauan Banggai, Sulawesi Tengah.

Gema Trisna Yudha
Gema Trisna Yudha Jumat, 12 Apr 2019 19:11 WIB
Gempa bermagnitudo 6,9 berpotensi tsunami guncang Sulteng

Gempa bermagnitudo 6,9 mengguncang wilayah Sulawesi Tengah (Sulteng). Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyatakan adanya potensi tsunami dalam peristiwa ini.

"Peringatan dini tsunami di Sulteng, gempa magnitudo 6,9," cuit akun resmi humas BMKG @infohumasBMKG, yang diakses Alinea.id di Jakarta, Jumat (12/4).

Gempa terjadi sekitar pukul 18.49 WIB di lokasi 1,90 Lintang Selatan dan 122.54 Bujur Timur. Titik tersebut berada sekitar 85 km barat daya Kabupaten Kepulauan Banggai, Sulawesi Tengah. Pusat gempa terjadi pada kedalaman 10 km.

"Potensi tsunami untuk diteruskan pada masyarakat." 

Sponsored
Berita Lainnya
×
tekid