sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Jokowi undang Prabowo bertemu di Istana sore ini

Pertemuan dengan Prabowo dilakukan setelah Jokowi bertemu dengan SBY.

Marselinus Gual
Marselinus Gual Jumat, 11 Okt 2019 14:00 WIB
Jokowi undang Prabowo bertemu di Istana sore ini

Presiden Joko Widodo dijadwalkan bertemu dengan Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto, hari ini. Pertemuan dilakukan di Istana Negara, Jakarta, atas undangan Presiden. 

"Iya, jam 15.00," kata Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Edhy Prabowo, di Jakarta, Jumat (11/10).

Dia mengatakan, mantan Danjen Kopassus itu mendapat undangan dari Jokowi untuk datang bertemu dengannya di Istana. 

Hanya saja, dia enggan menyebut agenda pertemuan keduanya. Dia menampik pertemuan tersebut akan membahas jatah menteri untuk Gerindra di kabinet pemerintahan Jokowi-Ma'ruf Amin.

Juru bicara Prabowo, Dahnil Anzar Simanjuntak juga mengkonfirmasi pertemuan tersebut. Namun seperti Edhy, dia juga enggan menjelaskan seputar topik yang akan dibahas dalam pertemuan ini.

Pada Kamis (10/10), Jokowi bertemu dengan Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono. Usai pertemuan yang berlangsung di Istana Merdeka, Jakarta, Jokowi mengatakan dirinya membahas sejumlah masalah politik dan kebangsaan dengan SBY.

Presiden juga mengaku dalam pertemuan tersebut, keduanya membahas kemungkinan Demokrat bergabung dengan koalisi pemerintah.

"Kita berbicara itu, tetapi belum sampai ke sebuah keputusan," kata Jokowi.

Sponsored
Berita Lainnya
×
tekid