Soal Kim Jong-un, Trump: Semoga dia baik-baik saja

Spekulasi tentang kesehatan Kim Jong-un pertama kali muncul setelah dia absen dari perayaan HUT pendiri Korea Utara yang juga kakeknya.

Ilustrasi Amerika Serikat dan Korea Utara / Pixabay

Presiden Amerika Serikat Donald Trump pada Selasa (21/4) menyampaikan harapan agar pemimpin Korea Utara Kim Jong-un baik-baik saja. Pernyataan Trump datang setelah muncul laporan bahwa kondisi Kim Jong-un buruk setelah menjalani operasi kardiovaskular.

"Laporan yang datang begitu, dan kami tidak tahu," kata Trump dalam konferensi pers di Gedung Putih ketika ditanya apa dia mengetahui kondisi Kim Jong-un.

"Saya punya hubungan yang sangat baik dengan dia. Saya hanya dapat mengatakan, semoga dia baik-baik saja, karena jika dia dalam kondisi seperti yang disebutkan oleh laporan yang beredar maka itu sangat serius."

Trump menambahkan, "Saya sudah mengatakannya dan sudah berulang kali mengatakannnya, jika orang lain yang menempati posisi ini maka kita akan berperang dengan Korea Utara ... Jadi, saya cuma ingin bilang pada Kim Jong-un, semoga dia baik-baik saja."

Spekulasi tentang kesehatan Kim Jong-un pertama kali muncul setelah dia absen dari perayaan HUT pendiri Korea Utara yang juga kakeknya, Kim Il-sung, pada 15 April.