sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

KAI Jakarta operasionalkan kembali tiga KA jarak jauh

Jumlah pengumpang dibatasi 70% dari kapasitas tempat duduk.

Ardiansyah Fadli
Ardiansyah Fadli Minggu, 14 Jun 2020 11:34 WIB
KAI Jakarta operasionalkan kembali tiga KA jarak jauh

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi (Daop) 1 Jakarta kembali mengoperasikan kereta api (KA) jarak jauh per Minggu (14/6). Kali ini KA Tegal Ekspress relasi Pasarsenen-Tegal dan KA Begawan relasi Pasarsenen-Purwosari.

Kepala Humas PT KAI Daop 1 Jakarta, Eva Chairunisa, menyatakan, kebijakan tersebut mengacu Surat Edaran (SE) Gugus Tugas Percepatan Penanganan Coronavirus Disease 2019 (Covid-19) dan SE Direktorat Jenderal Perkeretaapian Kementerian Perhubungan (Ditjen KA Kemenhub).

"Pengoperasian kembali KA reguler ini tentunya akan tetap diikuti dengan protokol pencegahan penyebaran Covid-19 yang diterapkan pada masa adaptasi kebiasaan baru (new normal). Dan pada tahap awal, KAI hanya menjual tiket 70% dari kapasitas tempat duduk yang tersedia," ucapnya melalui keterangan tertulis, beberapa saat lalu.

PT KAI juga mengatur tempat duduk bagi penumpang berusia di atas 50 tahun. Akan ditempatkan tidak bersebelahan dengan pengguna jasa lain.

Untuk menggunakan jasa ini, calon penumpang diwajibkan melengkapi beberapa syarat yang tertuang dalam SE Gugus Tugas Covid-19 Nomor 7 Tahun 2020. Pertama, menunjukkan surat keterangan uji tes polymerase chain reaction (PCR) dengan hasil negatif dan berlaku tujuh hari atau tes cepat (rapid test) dengan hasil nonreaktif dan berlaku tiga hari saat keberangkatan.

"Atau menunjukkan surat keterangan bebas gejala seperti influenza (influenza-like illness) yang dikeluarkan oleh dokter rumah sakit/puskesmas bagi daerah yang tidak memiliki fasilitas test PCR dan/atau rapid test," jelasnya.

Calon penumpang yang hendak bepergian dari dan menuju DKI Jakarta diharuskan mengantongi surat izin keluar masuk (SIKM). Selanjutnya, suhu badan maksimal 37,3 derajat celcius, mengenakan masker dan pelindung wajah (face shield), serta memakai pakaian lengan panjang atau jaket.

Dengan pengoperasian tersebut, total tiga KA yang direaktivasi KAI Daop 1. Sebelumnya, 12 Juni 2020, mengoperasikan kembali KA Serayu relasi Stasiun Pasarsenen-Purwokerto. Perinciannya:
1. KA 306 Begawan (Pasarsenen-Purwosari) dengan keberangkatan dari Stasiun Pasar Senen pukul 06.30 dan dibatasi 70% atau 666 dari kapasitas 954 tempat duduk (TD);
2. KA 340 Tegal Ekspress (Pasarsenen-Tegal) dengan keberangkatan dari Stasiun Pasar Senen pukul 07.40 dan Cikampek pukul 08.56 serta dibatasi 592 (70%) dari kapasitas 848 TD; serta
3. KA 322 Serayu (Pasarsenen-Purwokerto) dengan keberangkatan dari Stasiun Pasar Senen pukul 9.15, Bekasi pukul 09.45, Karawang pukul 10.19, dan Cikampek pukul 10.40 serta dibatasi 444 (70%) dari kapasitas 636 TD.

Sponsored
Berita Lainnya
×
tekid