sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

RI sepakati kerja sama dagang dengan 14 negara

Menteri Perdagangan Agus Suparmanto mengatakan telah menjalin kesepakatan dagang dengan 14 negara dalam RCEP, kecuali India.

Nanda Aria Putra
Nanda Aria Putra Sabtu, 09 Nov 2019 06:07 WIB
RI sepakati kerja sama dagang dengan 14 negara

Menteri Perdagangan Agus Suparmanto mengatakan telah menjalin kesepakatan dagang dengan 14 negara dalam Regional Comprehensive Economic Partnership (RCEP), kecuali India. 

Pasalnya, lanjut Agus, dari total 16 negara yang terlibat dalam blok dagang tersebut hanya India yang belum menyepakati item-item kerja sama yang ditawarkan dalam perjanjian tersebut.

"Kesepakatan dengan India, dia perlu waktu karena item yang mesti diselesaikan ke domestik mereka banyak," katanya di Kantor Kemendag, Jakarta, Jumat (8/11).

Agus menerangkan, RCEP kesepakatannya sudah disetujui sekitar 20 item oleh 15 negara dan segera ditandatangani pada tahun depan. Setelahnya, akan segera diratifikasi jika sudah disepakati oleh masing-masing negara.

"Setelah itu kita ajukan ratifikasi ke DPR setelah ada kesepakatan masing-masing negara. Proses setelah masuk (ke DPR) itu biasanya 60 hari," jelasnya.

Dia melanjutkan, bagi Indonesia cenderung mudah menyepakati item-item yang masuk dalam persyaratan kerja sama tersebut, tetapi tidak untuk negara-negara lainnya, karena berkaitan dengan budaya domestik masing-masing negara.

"Bisa dibayangkan menyatukan 16 negara yang berbeda. Kita dengan 15 negara ini bisa mudah, tapi antara 15 negara itu di luar kita ini agak sulit, karena di luar kendali kita menyangkut masalah budaya domestik," ucapnya.

Namun di lain hal dia pun mengatakan, dengan India sudah terjalin kesepakatan untuk menurunkan tarif masuk komoditas minyak sawit Indonesia. Dalam kesepakatan dagang tersebut juga menyertakan pertukaran dagang antara Indonesia dan India.

Sponsored

"India salah satu produsen dairy product terbesar. Mengenai palm oil, kita sudah masuk ke sana. Mereka sudah sepakat antara lain penurunan tarif dan kita juga membahas beberapa pertukaran barang," tuturnya.

Dia menjelaskan barang yang akan dipertukarkan dari India adalah berupa produk farmasi, gula, beras, dan komoditas lainnya.

"Kita akan sesuaikan di sana. Stabilisasi harga saya akan serahkan teknisnya ke Dirjen karena amanah Pak Presiden kerja tim," ujarnya.

Negara-negara yang tergabung di dalam RCEP tersebut adalah China, India, Korea Selatan, Jepang, Australia, Selandia Baru serta 10 negara-negara ASEAN. 

Berita Lainnya
×
tekid