sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Pemkot buka layanan vaksin rabies gratis di festival F8 Makassar

Sebanyak 160 ekor kucing dan anjing telah divaksin oleh tim yang disiapkan.

Kartiko Bramantyo Dwi Putro
Kartiko Bramantyo Dwi Putro Senin, 12 Sep 2022 10:08 WIB
Pemkot buka layanan vaksin rabies gratis di festival F8 Makassar

Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar membuka layanan vaksin rabies gratis untuk hewan peliharaan di Makassar International Eight Festival and Forum atau F8 Makassar. Kepala Bidang Peternakan Dinas Perikanan dan Pertanian (DP2) Makassar, Andi Herliyani mengatakan, sebanyak 160 ekor kucing dan anjing telah divaksin oleh tim yang disiapkan.

“Hingga hari ini, ada 160 an ekor kucing dan anjing yang telah divaksin oleh tim kami,” kata Andi, Sabtu (10/9).

Andi menjelaskan, layanan vaksin rabies gratis khusus ditempatkan di zona 2 selama kegiatan F8 Makassar, berdampingan dengan jejeran booth komunitas pecinta hewan.

“Selama F8 kita di sini khusus untuk pengunjung, jadi silakan datang bawa kucing dan anjingnya. Setelah event F8 layanan vaksin gratis ada di Puskeswan, di Antang,” sambungnya.

Sponsored

Lebih lanjut Andi menambahkan, selain vaksinasi rabies, pihaknya juga melayani konsultasi dan edukasi secara gratis. Pemkot Makassar menyediakan multivitamin dan obat-obatan secara gratis untuk hewan.

Sementara itu, pemilik hewan peliharaan, Lisa mengapresiasi langkah Pemkot Makassar membuka layanan vaksinasi rabies gratis. Menurutnya, jika dilakukan di klinik, biasa vaksin rabies membutuhkan biaya sekira Rp200.000,-.

“Jadi sudah disuntik vaksin tadi, terus diberi tablet anti cacingan sama petugasnya gratis. Biasanya di klinik kalau vaksin sekitar Rp. 200.000,” tandas Lisa.

Berita Lainnya
×
tekid