sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Tarik wisatawan, Dispar Kukar akan bangun waterboom di Pulau Kumala

Pemkab Kukar akan membangun wahana air (waterboom) di Pulau Kumala pada 2023.

Nadya Angelica Mutiara Amanda
Nadya Angelica Mutiara Amanda Kamis, 27 Okt 2022 13:08 WIB
Tarik wisatawan, Dispar Kukar akan bangun waterboom di Pulau Kumala

Dinas Pariwisata Kabupaten Kutai Kartanegara (Dispar Kukar) akan membangun wahana air (waterboom) di Pulau Kumala pada 2023 untuk meningkatkan kunjungan wisatawan. Kepala Dispar Kukar, Slamet Hadiraharjo, menjelaskan pihaknya akan berkolaborasi dengan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lain untuk mengembangkan destinasi wisata Pulau Kumala.

"Jadi mau dibahas di internal. Referensi kita masih belum ketemu, kita masih browsing kira-kira seperti apa (pembangunan waterboom) dengan budget yang sekian," jelasnya, dikutip Kamis (27/10).

Saat ini, Slamet mengatakan pihaknya tengah membahas lebih rinci mengenai konsep dan anggaran waterboom ini. Ia meyakini waterboom ini akan menambah daya tarik Pulau Kumala.

“Konsepnya masih mau kami coba semacam apa, sesuai keunikan atau spesifikasi yang masuk,” katanya.

Sponsored

Slamet menerangkan wahana waterboom ini akan menjadi yang pertama di Tenggarong. Sehingga, ia berharap wisata yang ada di tengah Sungai Mahakam ini makin banyak diminati oleh wisatawan.

"Kalau sudah jadi, waterboom ini menjadi yang pertama di Tenggarong. Tahu sendiri di Kukar perairan dan warga masyarakat tidak bisa jauh dari air. Kalau zaman dulu mungkin mandinya di sungai, sekarang di kolam renang dan dengan waterboom ada rekreasinya,” imbuhnya.

Berita Lainnya
×
tekid