sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

KJRI Johor Bahru repatriasi 18 WNI rentan dari Malaysia

Para WNI tersebut digolongkan rentan karena sebagian dalam kondisi sakit dan juga terdapat anak-anak.

Valerie Dante
Valerie Dante Senin, 19 Jul 2021 12:07 WIB
KJRI Johor Bahru repatriasi 18 WNI rentan dari Malaysia

Di tengah pelaksanaan lockdown total di Malaysia, KJRI Johor Bahru berhasil membantu pemulangan 18 WNI rentan dari negara tersebut.

Dilansir dari situs resmi Kementerian Luar Negeri RI pada Senin (19/7), para WNI tersebut digolongkan rentan karena sebagian dalam kondisi sakit dan juga terdapat anak-anak.

"Para WNI tersebut berasal dari berbagai daerah antara lain DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, NTB, Sumatera Selatan," jelas keterangan Kemlu RI.

KJRI Johor Bahru berkoordinasi dengan rumah sakit, organisasi kemasyarakatan, dan otoritas terkait untuk menangani para WNI rentan.

Sponsored

Lebih lanjut, Kemlu RI menyatakan bahwa KJRI Johor Bahru juga menerbitkan dokumen perjalanan dan membantu pengurusan keimigrasian.

Para WNI tersebut pulang melalui Pelabuhan Stulang Laut menuju Pelabuhan Batam Center. Selanjutnya para WNI melanjutkan perjalanan ke daerah asalnya.

Sebelum kepulangan, para WNI telah dinyatakan negatif Covid-19 melelaui pemeriksaan PCR. Setibanya di Pelabuhan Batam Center, mereka akan menjalankan protokol kesehatan sesuai dengan peraturan di Indonesia.

Berita Lainnya
×
tekid