sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Lakukan ini untuk dapatkan figur jam pasir

Diet tidak hanya soal makanan sehat rendah kalori, namun mengonsumsinya di waktu yang tepat juga menjadi faktor penting.

Satriani Ariwulan
Satriani Ariwulan Senin, 08 Jan 2018 16:13 WIB
Lakukan ini untuk dapatkan figur jam pasir

Apa resolusi kamu di tahun ini? Apabila tubuh ideal dengan figur jam pasir menjadi salah satu daftar resolusi kamu, maka diet seimbang menjadi jawaban tepat untuk mencapainya.

Melansir Boldsky, diet tidak hanya mengonsumsi makanan sehat rendah kalori. Namun mengonsumsinya pada waktu yang tepat juga menjadi faktor penting karena mampu memberikan energi yang cukup bagi tubuh untuk melakukan aktivitas eksternal dan internal. 

Berikut daftar makanan yang perlu dikonsumsi pada saat yang tepat untuk mengurangi berat badan:

1. Nasi

Banyak yang salahpaham bahwa nasi bisa memicu kenaikan berat badan. Padahal sebaliknya, nasi mengandung banyak karbohidrat yang diperlukan oleh tubuh. Kamu bisa mengonsumsi nasi untuk makan siang, namun coba hilangkan saat makan malam. Sebab apabila nasi dikonsumsi sesaat sebelum tidur, maka akan menyebabkan kenaikan berat badan. Selain itu, batasi juga jumlah nasi yang kamu konsumsi serta seimbangkan dengan makanan lainnya.

2. Sayuran

Sayuran menjadi makanan yang sering kita konsumsi. Namun, proses memasak sayuran menggunakan rempah-rempah agar enak ternyata justru menghilangkan kandungan nutrisi di dalamnya. Karena itu, cukup rebus sayuran dan gunakan sedikit bumbu untuk makanan kamu. Konsumsi maksimal dua porsi sayuran kaya serat untuk makan siang dan makan malam. Hindari sarapan pagi dengan sayuran.

Sponsored

3. Teh atau Kopi

Secangkir teh atau kopi hangat di pagi hari mungkin tampak seperti cara yang tepat untuk memulai hari. Namun, sebaiknya hindari minuman tersebut di pagi hari karena kadar kortisol tengah tinggi selama periode tersebut. Lebih baik minum kopi sedikit lebih siang setelah sarapan dan sore hari. Hindari kopi sebelum tidur karena akan menyebabkan gangguan tidur. 

Demikian pula dengan secangkir teh hijau yang tampak seperti pilihan terbaik untuk menjalani program penurunan berat badan, namun penelitian justru mengungkapkan bahwa mengonsumsinya saat perut kosong dapat memengaruhi kesehatan hati. Karena itu, minum teh hijau dua jam setelah sarapan pagi atau paling tidak empat jam sebelum tidur.

4. Ikan

Ikan merupakan sumber penting vitamin dan asam lemak omega-3. Makanan ini juga membantu untuk memuaskan rasa lapar serta mencegah kamu mengonsumsi ekstra kalori. Kamu bisa mengonsumsi ikan untuk makan siang dengan nasi atau panggang ikan dengan sayuran hijau untuk makan malam. Hindari makan terlalu banyak ikan pedas atau kari, karena akan menghilangkan nutrisi penting.
 
5. Ayam

Kamu bisa mengonsumsi sedikit ayam pedas untuk makan siang atau mengolahnya menjadi sup untuk malam hari. Kamu bahkan bisa memasak ayam rebus dengan banyak sayuran hijau, sedikit garam, lada dan minyak zaitun untuk makan malam. Ayam mengandung lemak tak jenuh yang bermanfaat bagi kesehatan. Selain itu, ayam juga merupakan sumber protein.

6. Roti

Roti merupakan makanan sempurna untuk sarapan yang sanggup memuaskan rasa lapar dalam rentang waktu yang lebih lama. Makanan ini juga kaya sumber karbohidrat. Apabila kamu menjalani sesi penurunan berat badan, pilihlah untuk membeli roti gandum. Studi mengungkapkan bahwa dua potong roti panggang untuk sarapan dapat bertindak sebagai penekan nafsu makan alami dan mengurangi rasa lapar. Namun, jangan mengonsumsi roti di malam hari karena dapat mengalami masalah pencernaan. 

7. Buah

Buah dapat dimakan kapan saja, dari pagi hingga malam. Mengonsumsi buah sesaat setelah minum segelas air dapat memberikan manfaat positif bagi tubuh. Buah merupakan sumber vitamin dan antioksidan yang sehat, mampu memuaskan rasa lapar dan membantu penurunan berat badan. Kamu bahkan bisa menyimpan buah untuk makanan ringan di sore hari atau memakannya saat perut lapar di tengah malam. Namun ingatlah untuk menjaga jarak setidaknya setengah jam antara buah dan makanan.

8. Kacang-kacangan

Kacang bertindak sebagai pembangkit listrik tubuh kita. Ukurannya kecil tapi penuh energi dan bisa menenangkan rasa lapar. Meski kacang mengandung lemak, namun mengonsumsinya dalam porsi kecil setiap hari tidak berbahaya. 

Waktu terbaik untuk mengonsumsi kacang adalah saat sarapan sehingga akan membantu mengendalikan tingkat tekanan darah dan menghilangkan kolesterol jahat. Untuk pagi hari, coba konsumsi kacang almond yang direndam dalam air semalam. Sebagai camilan sore, kamu bisa menyiapkan semangkuk kecil pistachio, kacang mete, dan kacang pinus, yang akan meningkatkan energi. Lalu, saat sebelum tidur kamu bisa mengonsumsi kenari, kurma, dan plum karena mengandung serat dalam jumlah tinggi, yang memudahkan proses pencernaan.

9.Susu 

Susu adalah salah satu elemen penting untuk dimasukkan dalam makanan sehari-hari karena merupakan sumber kalsium, vitamin A, K dan B12, potasium, natrium, serta fosfor. Apabila dikonsumsi di pagi hari, nutrisi vital seperti susu akan memberikan energi yang cukup bagi tubuh sepanjang hari. Minum susu sebelum tidur juga membantu dalam relaksasi dan menginduksi tidur yang nyenyak. Selain itu juga membuat kamu merasa kenyang untuk waktu yang lebih lama dan mencegah hasrat makanan yang terlalu dini.

10. Telur 

Telur adalah salah satu makanan yang paling lezat dan sehat. Entah itu direbus, digoreng, atapun dimasak seperti kari. Cara terbaik untuk mengonsumsi telur adalah saat sarapan. Cobalah untuk menghindari konsumsi telur pada waktu malam hari, karena bisa menyebabkan kembung. Jika kamu menjalani sesi latihan atau olahraga, maka rebus telur sekitar 30-45 menit setelah sesi usai.

Berita Lainnya
×
tekid