sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Mari icip-icip roti tawar rasa kopi Gayo

Cara menikmati roti dengan cita rasa unik yakni roti tawar rasa kopi Gayo

Ayu mumpuni
Ayu mumpuni Sabtu, 14 Jul 2018 16:00 WIB
Mari icip-icip roti tawar rasa kopi Gayo

Bingung menyantap kudapan sore ini? Alinea.id punya rekomendasi untuk Anda bisa menyantap kudapan pada Sabtu cerah ini. Apa itu? Roti.

Siapa tidak suka roti? Mulai dari kanak-kanak hingga orang dewasa pasti menyukai makanan berbahan dasar terigu dan air ini. 

Nah, apabila roti tawar biasanya disuguhkan dengan berbagai selai, sekarang ada cara baru menikmati roti tawar. Yakni, roti dengan rasa kopi.  

Sebuah kedai bernama Dapoer Roti Bakar menyuguhkan berbagai jenis roti yang unik mulai dari cita rasa sampai nama untuk setiap menunya. Sang pemilik kedai sengaja membuat unik nama roti buatannya agar konsumen tidak merasa jenuh dan memiliki keseruan pada setiap menu yang dipilihnya.

Untuk pemilihan toping roti, kedai ini menyuguhkan nama-nama negara seperti: Amerika, Meksiko, Australia, Belgia, dan negara lainnya. Roti-roti tersebut disuguhkan sesuai dengan ciri khas tiap negara.

Lewat nama-nama negara tersebut, konsumen juga diberikan informasi mengenai kekhasan tiap-tiap negara yang mungkin saja belum diketahuinya.

Selain itu, jenis roti yang ditawarkan tidak seperti roti-roti tawar yang biasa ditemukan. Roti tawar gandum berbahan dasar kopi Gayo.

Roti Gayo dengan warnanya yang hitam seperti warna biji kopi asli menjadi cara baru penikmat kopi. Tidak perlu khawatir, buat yang tidak menyukai kopi, roti Gayo ini tetap bisa dinikmati jika penasaran. 

Sponsored

Roti gayo adalah cara beda menyantap roti tidak biasa. Alinea.id/Mumpuni

Roti yang diolah sendiri oleh kedai tersebut dikemas dengan cita rasa yang baik tanpa rasa pahit seperti halnya secangkir kopi Gayo yang biasa dinikmati. Aroma kopi Gayo akan lebih mendominasi saat roti ini disantap oleh konsumen. Jadi tidak perlu khawatir akan menikmati roti pahit.

Hal unik lain yang diberikan kedai ini adalah penyajian roti yang lain. Jika pada umumnya roti bakar diproses langsung di atas panggang, berbeda di kedai ini. 

Dapoer Roti Bakar menyajikan roti bakar yang dibalut dengan daun pisang terlebih dahulu sebelum melalui proses pembakaran. Bayangkan sebuah roti seperti halnya lontong yang kemudian dibakar sampai daunnya berwarna kehitaman.

Tentunya dari proses pembakaran tersebut ada aroma pembakaran yang tersisa kuat dibandingkan dengan roti bakar yang hanya dipanggang tanpa menggunakan apapun. Kalau ingin menikmati roti jenis ini, kami merekomendasikan toping yang berasal dari daging karena lebih pas untuk disantap.

Tak hanya itu, berbagai informasi mengenai makanan diberikan sang pemilik melalui menu-menunya. Salah satunya melalui menu Ikan Tuna yang dinamakan Lady. Roti bakar Lady seakan mengajak agar para perempuan mengonsumsi ikan tuna tiga kali dalam seminggu, agar dapat mengurangi kadar stres sekitar 20%. 

Kedai unik ini bisa datangi di beberapa tempat, seperti di: Pasar Minggu, Pondok Gede, Utan Kayu, dan beberapa cabang lainnya. Tidak perlu was-was karena harga yang tak menguras kantong, sehingga bisa dinikmati dengan berbagai menu unik.

Caleg Pilihan
Berita Lainnya
×
tekid