close icon
Scroll ke atas untuk melanjutkan
Kangguru yang berakhir di atas meja hidangan. foto SS
icon caption
Kangguru yang berakhir di atas meja hidangan. foto SS
Sosial dan Gaya Hidup
Senin, 23 Agustus 2021 11:48

Video masak 'kangguru mandi' viral di Arab Saudi

Video tersebut dengan cepat memicu kontroversi online mengenai apakah makan daging kanguru diizinkan
swipe

“Ini adalah salah satu sumber daging terbaik, tinggi protein dan rendah lemak,” kata pria itu kepada salah satu temannya. Dia membicarakan kangguru di dalam kandang belakang truk pikap.

Kangguru itu pun akhirnya menjadi hidangan 'kangguru mandi'. Daging kangguru sebagai pelengkap nasi mandi. Videonya viral dan kemudian menuai kecaman di Arab Saudi. 

Mandi adalah hidangan populer di Teluk yang sebagian besar terdiri dari daging dan nasi yang dimasak dengan campuran rempah-rempah khusus. Hidangan ini berasal dari Yaman dan secara tradisional dimasak dengan domba atau ayam.

Video tersebut dengan cepat memicu kontroversi online dan memunculkan pertanyaan mengenai apakah makan daging kanguru diizinkan. Pihak berwenang pun akhirnya mengeluarkan pernyataan.

Pusat Satwa Liar Nasional Arab Saudi mengatakan bahwa orang-orang itu telah melanggar peraturan yang melarang pembunuhan atau perusakan satwa liar hewan hidup. Pusat Satwa tersebut telah mengeluarkan izin yang mengizinkan salah satu pria untuk mengimpor kanguru untuk tujuan penjualan dan pembiakan, tetapi tidak untuk disembelih.

Pernyataan itu mengatakan pusat itu berkoordinasi dengan Kementerian Dalam Negeri sehubungan dengan prosedur hukum yang akan diambil pihak berwenang.

Mereka juga mendesak orang untuk mempelajari lebih lanjut tentang peraturan dan larangan pusat satwa untuk memastikan mereka tidak melanggar hukum apa pun.

img
Fitra Iskandar
Reporter
img
Fitra Iskandar
Editor

Untuk informasi menarik lainnya,
follow akun media sosial Alinea.id

Bagikan :
×
cari
bagikan