sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Hermanto Dardak meninggal dunia karena kecelakaan

Deputi Bappilu DPP Partai Demokrat Kamhar Lakumani sempat mengkonfirmasi kabar tersebut. Hermanto Dardak meninggal dunia pagi ini.

Immanuel Christian
Immanuel Christian Sabtu, 20 Agst 2022 11:34 WIB
  Hermanto Dardak meninggal dunia karena kecelakaan

Ayahanda dari Wakil Gubernur Jawa Timur (Jatim) Emil Dardak, Achmad Hermanto Dardak, meninggal dunia. Hermanto meninggal dalam kecelakaan lalu lintas di Tol Pemalang - Batang, Jawa Tengah.

Kepala Shift Polisi Lalu Lintas, Iskandar mengatakan, kecelakan terjadi pada pukul 03.25 WIB hari ini, Sabtu (10/8). Persisnya di KM 341+400 Jalur B dengan arus lalu lintas yang melandai dan cuaca cerah.

“Terjadi kecelakaan 33K Tabrak Belakang di KM 341+400 B terjadi pada pagi hari saat cuaca cerah dengan kondisi arus lalu lintas landai alinyemen menikung kanan dan mendatar,” katanya dalam keterangan.

Hermanto menggunakan mobil Innova dengan sang supir Angga Saputra. Keduanya menempuh perjalanan masuk dari Gerbang Tol Kalikangkung dengan tujuan Jakarta. 

Mereka melaju di lajur dua dengan kecepatan 100Km/jam. Sesampainya di lokasi Angga mengantuk sehingga menabrak truk Hino yang berada di depannya. 

Mobilnya berada di antara di lajur dua dan lajur satu. Mobilnya berdiri normal menghadap ke selatan mengalami kerusakan berat di bagian depan dan samping kiri. 

Posisi akhir KR Truk Hino berdiri normal berada di bahu luar mengalami kerusakan ringan dibagian belakang. Kini Angga menjalani penanganan medis dengan rawat jalan.

“Dari kejadian tersebut secara teknis kondisi jalan baik tidak terdapat kerusakan seperti lubang, kecelakaan karena pengemudi KR Innova mengalami mengantuk,” ujarnya.

Sponsored

Deputi Bappilu DPP Partai Demokrat Kamhar Lakumani sempat mengkonfirmasi kabar tersebut. Hermanto Dardak meninggal dunia pagi ini.

"Telah berpulang ke Rahmatullah BP. Achmad Hermanto Dardak, ayahanda Wagub Jatim/Ketua DPD PD Jatim Mas Emil Dardak pagi ini," kata Kamhar kepada wartawan, Sabtu (20/8).

Berita Lainnya
×
tekid