sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Mulai hari ini, Firli terapkan prosedur pencegahan coronavirus di KPK

Pencegahan di antaranya dilakukan dengan mengukur suhu tubuh dan menyediakan cairan antiseptik.

Achmad Al Fiqri
Achmad Al Fiqri Rabu, 04 Mar 2020 07:33 WIB
Mulai hari ini, Firli terapkan prosedur pencegahan coronavirus di KPK

Komisi Pemberantasan Korupsi mulai melakukan tindakan untuk memnimalisasi penyebaran coronavirus di lingkungan internal. Langkah itu dilakukan terhadap para pegawai maupun pihak lain yang berhubungan dengan lembaga antirasuah.

"Akan diberlakukan pengukuran suhu badan pegawai," kata Plt Juru Bicara Bidang Penindakan KPK Ali Fikri saat dikonfirmasi, Selasa (3/3).

Selain itu, kata Fikri, KPK juga akan menyediakan cairan antiseptik untuk membersihkan tangan dari kuman penyakit. Cairan ini akan ditempatkan di beberapa area pada setiap lantai di Gedung KPK.

Fikri menerangkan, tindakan itu merupakan langkah lanjutan atas imbauan yang telah disampaikan oleh pimpinan KPK Firli Bahuri melalui Biro SDM KPK, Biro Umum KPK, dan poliklinik lembaga antirasuah itu.

Imbauan tersebut, juga berlaku untuk para saksi yang akan diperiksa KPK, serta pihak lain yang keluar masuk gedung KPK. Tujuannya, untuk mencegah penyebaran wabah virus bernama resmi COVID-19.

"Imbauan sudah beberapa kali disampaikan melalui e-mail kepada seluruh pegawai sejak 28 Februari 2020," ujar Fikri.

Upaya pencegahan penyebaran coronavirus meningkat setelah Presiden Joko Widodo mengumumkan adanya kasus positif coronaviru pertama di Indonesia. Terdapat dua WNI yakni seorang ibu berusia 64 tahun dan putrinya yang berusia 31 tahun asal Depok, Jawa Barat, yang terjangkit virus asal Wuhan, China tersebut.

"Saya mendapatkan laporan dari Pak Menkes bahwa ibu ini dan putrinya positif corona," kata Presiden Joko Widodo di Istana Negara, Jakarta Pusat, Senin (2/3).

Sponsored
Berita Lainnya
×
tekid