Seorang pria ditemukan tewas di dalam gorong-gorong Menteng Jakpus
Asril tidak menjelaskan bagaimana pria tersebut berada dan terjebak di dalam gorong-gorong.

Seorang pria ditemukan tak bernyawa di dalam gorong-gorong di Menteng, Jakarta Pusat. Disebutkan bahwa kematiannya karena kehabisan oksigen.
Kepala Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Pusat, Asril Riza mengatakan mulanya setelah mendapatkan laporan dari warga, pihaknya langsung bergerak ke lokasi. Namun, saat ditemukan, pria tersebut sudah dalam keadaan tak bernyawa.
Warga melaporkan penemuan pria yang terjebak di dalam gorong-gorong itu pada pukul 20.45 WIB, Jumat (21/4).
Asril tidak menjelaskan bagaimana pria tersebut berada dan terjebak di dalam gorong-gorong. Ia hanya menjelaskan bahwa sehari-hari korban adalah pencari uang koin di dalam gorong-gorong.
"Meninggal karena kehabisan oksigen," jelasnya.

Derita jelata, tercekik harga pangan yang naik
Senin, 21 Feb 2022 17:25 WIB
Menutup lubang “tikus-tikus” korupsi infrastruktur kepala daerah
Minggu, 13 Feb 2022 15:06 WIB
Segudang persoalan di balik "ugal-ugalan" RUU IKN
Minggu, 23 Jan 2022 17:07 WIB
Fenomena ‘remaja jompo’: Saat sakit tak hanya dialami lansia
Rabu, 27 Sep 2023 12:51 WIB
Ketika relawan capres saling beralih dukungan
Selasa, 26 Sep 2023 06:36 WIB