Trump dan Kim dijadwalkan bertemu Selasa pagi

Presiden Trump tiba di Singapura, Minggu (10/6) kemarin, guna menghadiri pertemuan bersejarahnya dengan pemimpin Korea Utara, Kim Jong-un.

Presiden Korea Utara Kim Jong Un tiba di Singapura, Minggu (10/6)./ NY Times

Presiden Trump tiba di Singapura, Minggu (10/6) kemarin, guna menghadiri pertemuan bersejarahnya dengan pemimpin Korea Utara, Kim Jong-un.

Dengan agenda utama ihwal masa depan nuklir Korea Utara dan keamanan seluruh wilayah yang dipertaruhkan, pertemuan itu menjadi kali perdana dua pentolan negara bertemu.

Lebih dari dua minggu yang lalu, tampaknya pertemuan puncak itu tidak akan terjadi. Beberapa bulan yang lalu, kedua negara bahkan nyaris terlibat perang.

Namun, tak dinyana, Trump memenuhi janjinya bertemu di Singapura dan tiba di sana pukul 20.20 waktu setempat. Sementara Kim tiba beberapa jam lebih awal dan mendarat di Bandara Changi dengan pesawat komersil China Air. Kedatangan Kim langsung disambut di bandara oleh Menteri Luar Negeri Singapura Vivian Balakrishnan, sebagaimana info yang dilansir dari NY Times.

Trump yang sesumbar tak mempersiapkan diri sebelumnya, akan beradu kemapuan negosiasi dengan negara paling terpencil di dunia ini. Sejumlah analis khawatir hasil pertemuan itu tak sesuai ekspektasi, dengan Trump yang berharap denuklirisasi Korea Utara yang harus dibayar dengan menggulirkan bantuan pada negara miskin untuk peningkatan ekonomi.