sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Kota Palma larang warga sewakan rumah untuk wisatawan

Sejak rumah warga di Palma dapat disewakan wisatawan, kerap timbul masalah yakni gangguan ketertiban di lingkungan.

Mona Tobing
Mona Tobing Rabu, 25 Apr 2018 16:33 WIB
Kota Palma larang warga sewakan rumah untuk wisatawan

Pemerintah lokal Palma dan Ibu Kota Pulau Mallorca, Spanyol menjadi kota pertama Spanyol melarang pemilik rumah menyewakan apartemen mereka kepada wisatawan. Langkah tersebut dilakukan dengan alasan melindungi warga lokal setempat. 

Keputusan tersebut diambil oleh dewan kota dengan melibatkan lebih dari 400.000 warga. Hal ini menindak lanjuti dari evaluasi biaya sewa setelah kenaikan akumulatif sebesar 40% sejak 2013. 

Sejak harga sewa melonjak tinggi, warga Spanyol yang ingin berlibur justru mengalami kesulitan untuk menyewa rumah di kota tersebut. Walhasil, dibuatlah peraturan yang berlaku setelah sejumlah studi yang digagas pemerintah lokal. 

Saat ini diperkirakan lebih dari 11.000 tempat penyewaan liburan di kota tersebut. Padahal yang terdaftar hanya mencapai 645 tempat. Masalah pun timbul, saat libur datang penyewaan apartemen kerap menimbulkan masalah seperti: kebisingan yang timbul dari sejumlah wisatawan bahkan mengancam keselamatan warga lokal setempat. 

Sponsored

Wali Kota Palma Antoni Noguera mengatakan, larangan ini dibuat demi kepentingan umum. "Ini bagian dari cara pemerintah melindungi warganya," tukas Noguera seperti dikutip Antara

Berita Lainnya
×
tekid