sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

PM Israel percaya diri dapat mencaplok Tepi Barat

Israel telah menduduki Tepi Barat sejak merebutnya dalam Perang Enam Hari pada 1967.

Khairisa Ferida
Khairisa Ferida Senin, 27 Apr 2020 15:40 WIB
PM Israel percaya diri dapat mencaplok Tepi Barat

Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu yakin bahwa Israel akan dapat mencaplok sejumlah bagian Tepi Barat dalam beberapa bulan dengan dukungan dari pemerintahan Donald Trump.

"Kami akan dapat merayakan momen bersejarah lain dalam sejarah Zionisme," ujar PM Netanyahu kepada sekelompok orang Kristen Evangelis Eropa yang sangat mendukung Israel.

PM Netanyahu berbicara dengan kelompok itu lewat video call pada Minggu (26/4).

Israel berencana untuk mendeklarasikan kedaulatan atas Lembah Yordania yang strategis dan atas semua pemukiman Yahudi di Tepi Barat. Israel telah menduduki Tepi Barat sejak merebutnya dalam Perang Enam Hari pada 1967.

Presiden Trump mendukung pencaplokan Israel ketika dia mengungkap rincian rencana perdamaian Timur Tengah versinya pada Januari, menyetujui pemberian apa yang Netanyahu sebut sebagai zona penyangga dari para teroris.

Sekitar 500.000 orang Yahudi tinggal di pemukiman-pemukiman di Tepi Barat, banyak dari mereka adalah orang AS yang beremigrasi ke tempat yang mereka anggap sebagai rumah mereka yang sah berdasarkan alkitab.

Palestina sendiri menginginkan Tepi Barat sebagai bagian dari negara masa depan mereka dengan Yerusalem Timur sebagai ibu kotanya.

Pejabat AS dan Uni Eropa telah memperingatkan bahwa pencaplokan Israel atas Tepi Barat ilegal dan langkah yang dapat memicu ketegangan di Timur Tengah. (VOA)

Sponsored
Berita Lainnya
×
tekid