sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Vaksin Covid-19 asal China uji klinis di Indonesia

Vaksin tersebut tengah dalam proses uji klinis tahap ketiga di PT Bio Farma (Persero).

Annisa Saumi
Annisa Saumi Senin, 20 Jul 2020 18:48 WIB
Vaksin Covid-19 asal China uji klinis di Indonesia

Vaksin Covid-19 produksi perusahaan China, Sinovac, telah sampai di Indonesia. Vaksin tersebut tengah dalam proses uji klinis tahap ketiga di PT Bio Farma (Persero).

"Iya memang vaksin Sinovac sudah sampai di Indonesia. Sekarang dalam proses uji klinis tahap 3 di Bio Farma," kata Staf Khusus Menteri BUMN Arya Sinulingga, Senin (20/7).

Bio Farma memiliki kemampuan dalam melakukan uji klinis terhadap vaksin. Dengan reputasi tersebut, banyak negara yang mengajak Bio Farma untuk terlibat mencari vaksin Covid-19.

Setelah uji klinis tersebut selesai, Kementerian BUMN berharap vaksin tersebut bisa diproduksi juga di Indonesia.

Sponsored

Arya mengatakan Bio Farma akan melakukan uji klinis secara menyeluruh ke vaksin Sinovac. Sebab, Bio Farma melihat kemungkinan jika virus Covid-19 yang ada di Indonesia berbeda dengan yang ada di China.

"Itu yang kami lakukan tes klinis. Apakah memang cocok dan bisa mematikan virus Covid-19 yang ada di Indonesia," tuturnya.

Berdasarkan publikasi dari World Health Organization (WHO) hingga 15 Juli 2020, ada tiga kandidat vaksin Covid-19 yang telah memasuki tahap ketiga. Vaksin tersebut dikembangkan Sinovac, Universitas Oxford bersama AstraZeneca, dan Moderna.

Berita Lainnya
×
tekid