sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Peran platform digital ciptakan ekosistem halal

Platform Tokopedia mempunyai fitur Tokopedia Salam yang menyediakan produk-produk halal hingga donasi dan investasi syariah digital.

Qonita Azzahra
Qonita Azzahra Kamis, 24 Des 2020 07:52 WIB
Peran platform digital ciptakan ekosistem halal

Platform digital turut memberikan kontribusi terhadap perkembangan ekonomi syariah di Tanah Air. Tidak hanya dalam penyediaan produk halal, platform digital juga menciptakan ekosistem syariah seperti sistem pembayaran Zakat, Infaq, Sedekah, dan Wakaf (ZISWAF).

Salah satunya adalah fitur Tokopedia Salam yang diluncurkan Tokopedia November 2019 lalu. Head of Tokopedia Salam Garri Juanda mengatakan platform digital juga dapat berperan sebagai akselerator pertumbuhan ekonomi syariah, baik itu dalam bentuk penyediaan produk halal, fesyen muslim, hingga produk keuangan syariah.

Tokopedia Salam sendiri merupakan platform yang menyediakan produk dan layanan, hingga pembayaran bagi masyarakat muslim. Tokopedia Salam juga menghadirkan lebih dari 21 juta produk yang terkurasi oleh lebih dari 700.000 penjual untuk mempermudah masyarakat memenuhi kebutuhan sehari-hari, termasuk berbagai produk makanan, minuman, fesyen, perlengkapan ibadah, dan kecantikan dengan lebih lengkap, mudah, dan amanah.

Alinea.id mengulas kiprah platform digital dalam pengembangan ekonomi syariah nasional disini.

Sponsored

Berita Lainnya
×
tekid