sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Isu Keisuke Honda ke Jakarta, YouTube langsung banjir hoaks

Isu sumir yang ditiupkan kanal ini ke benak pemirsa, ialah: Ke mana Honda merambah?

Fitra Iskandar Arpan Rachman
Fitra Iskandar | Arpan Rachman Sabtu, 21 Jan 2023 14:32 WIB
Isu Keisuke Honda ke Jakarta,  YouTube langsung banjir hoaks

Sepekan terakhir sejumlah kanal di media sosial YouTube ramai memberikan informasi bahwa Keisuke Honda akan menjajal sebuah proyek di Indonesia.

Ihwal tersebut berawal postingan medsos Keisuke Honda pada Sabtu 14 Januari. Ia menulis Tweet mengatakan berada di Jakarta. Ia juga mengungkapkan akan mengerjakan proyek di Indonesia.

"Indonesia memiliki Populasi 270 juta jiwa. Usia rata-rata adalah 29 (46 di Jepang). PDB per kapita adalah USD4.300 USD (Di Jepang USD39.000) Saya di Jakarta sekarang. Saya benar-benar merasakan energi dari seluruh kota. Tahun ini, saya akan mulai mengerjakan proyek di sini,” tulis Keisuke Honda di akun Twitter-nya @kskgroup2017.

Kemudian di akun Instagram pribadinya, Minggu (15/1), Honda menyebarkan sebuah foto dengan keterangan: "Saya sudah bertemu banyak orang hebat di Jakarta." Tidak dijelaskannya siapa saja yang hebat ditemuinya di Jakarta. Di foto itu, Honda hanya duduk seperti sedang nongkrong di kafe.

Sebuah media mainstream memperbesar volume berita itu dengan rencana PSIS Semarang yang ingin menggaet Keisuke sebagai pelatih mereka. Bantahan kemudian datang dari CEO PSIS, Yoyok Sukawi, bahwa belum ada kesepakatan dengan Honda.

Dari postingan Arthur dan Honda, informasi bombastis akhirnya mencuat di You Tube. Setidaknya empat kanal secara menonjol mengembuskan isu yang ditengarai hoaks itu ke publik.

Pertama, kanal ONEWS yang memiliki 135K pelanggan memberi judul (dengan huruf kapital): Akhirnya Terbongkar????Tujuan Keisuke Honda ke Indonesia Mengejutkan Arthut Irawan????Manajer Timnas❓

Narasi pembukanya, berbunyi: "Mantan pelatih sekaligus Timnas Kamboja Keisuke Honda kabarnya akan merambah di sepak bola Indonesia."

Sponsored

Isu sumir yang ditiupkan kanal ini ke benak pemirsa, ialah: Ke mana Honda merambah? Publik kemungkinan banyak terkecoh kabar hoaks yang muncul dari ONEWS. Kanal ini terbilang cukup banyak memecah informasi yang sama menjadi serpihan beberapa judul lain.

Jelas Honda bukan ke PSIS karena CEO-nya sudah membantah. Pengurus PSSI tidak ada yang berkomentar juga kalau urusannya nanti ke Timnas U-23.

Kedua, kanal "portal liga" (huruf kecil semua) dengan 41.9K subscribers. Tajuknya lebih sensasional: Dikontak 3 Tahun!!! Keisuke Honda Resmi Jadi Pelatih Timnas Indonesia U23, Welcom To Indonesia.

Naratornya berbunyi: "Diakuinya Timnas Indonesia U-23 memang sudah sempat menjalin komunikasi dengan mantan pelatih timnas Kamboja Keisuke Honda."

Kalimat rancu itu membuka cerita. Tapi, siapakah yang mengakui, sama sekali tidak diterangkan.

Ketiga, kanal CERITA BOLA INDONESIA dengan 159K subscribers. Judulnya (dengan huruf kapital semua): Misi Rahasia Keisuke Honda Bangun Sepakbola Indonesia.

"...mantan pemain AC Milan itu kedapatan sedang berada di Indonesia sejak Sabtu 14 Januari 2023," bunyi narasi awalnya tanpa nada membohongi.

Keempat, kanal Love Indonesia yang dilanggani 162K subscribers, dengan judul: Tiba di jakarta, Keisuke honda segera bantu Shin Tae-yong latih Timnas indonesia.

Lewat narasi awal, kanal ini seperti seketika menjatuhkan sebuah bom: "Keisuke Honda datang ke Indonesia bukan untuk pelatih klub, melainkan untuk membantu Shin Tae-yong melatih Timnas Indonesia."

Untuk berita yang sama sekali tidak tervalidasi dan cenderung hoaks, sejumlah channel memulainya dengan membuat thumbnail palsu seperti Ketum PSSI dan Keisuke Honda bergenggaman tangan, bahkan beberapa membuat Keisuke Honda dengan pose yang hampir-hampir mirip, bergenggaman dengan Erick Thohir yang baru mendaftar jadi calon ketua umum PSSI.

Judul di thumbnailnya pun tak tanggung-tanggung bohongnya. "Kolaborasi taktik Jepang & Korea Selatan, Erick Tohir wujudkan impian para pecinta timnas," tulis channel Jenderal Timnas.

Ada lagi yang dibuat Istana Bola, "PSSI resmikan Keisuke Honda di Gedung Menpora, baru tiba di Jakarta langsung ingin kerja latih timnas." Thumbnailnya menampilkan Erick Thohir bersalaman dengan Honda di sisi kiri, dan Iwan Bule juga bersalaman dengan Honda di sisi kanan." Judul pada captionnya "PSSI sepakat rekrut Keisuke Honda!! Asisten STY tiba di Jakarta hari ini - ini buktinya".

Dua hari diunggah, konten di channel Istana Bola itu mendapatkan viewer 77 ribu. Isinya, menyebut Keisuke Honda datang ke Jakarta hari ini untuk membantu Shin Tae-yong tangani timnas Indonesia..."  narasi itu tanpa diikuti dengan penjelasan dari mana kabar itu didapat.  

Dalam kolom komentar, umumnya penonton konten tersebut menanggapi seolah-olah berita itu benar, dan sama sekali tidak mempertanyakan sumber informasi tersebut, atau minimal menyinggung tentang foto thumbnail acara salam-salaman Erick Thohir dan Keisuke Honda, juga Ketum PSSI Iwan Bule dengan mantan bintang timnas Jepang itu. 

Komentar netizen umumnya girang dan menanjung-nyanjung Keisuke Honda dan lebih jauh lagi menaruh harapan tinggi Honda akan mengangkat prestasi timnas Indonesia. Beberapa juga bahkan menanjung-nyanjung Erick Thohir.

"Pak Erik Thohir memang hebat kami semu setuju kaesuke Honda jadi wakil sty," tulis salah satu akun.

"BISMILLAH PAK ERICK THOHIR GOOO!!!," tulis yang lain.

Hanya sengelintir yang kritis dan protes dengan channel ini.  "Editan mu paling top min," tulis Natachannel. 

"Menurut pendapatku: jangan asal comot konten kl blom resmi, memang hanya judul untuk banyak viewer klik, tapi mestinya sesuai dengan isi. Kepercayaan itu yg utama agar channelmu berkembang...booos????," ujar Channel 4.

Caleg Pilihan
Berita Lainnya
×
tekid