sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Kinerja jeblok, Firli cs dianjurkan sumbang gaji untuk korban corona

"Sebaiknya 100% gaji mereka dipotong saja. Agar tidak jadi penyakit."

Achmad Al Fiqri
Achmad Al Fiqri Kamis, 26 Mar 2020 09:45 WIB
Kinerja jeblok, Firli cs dianjurkan sumbang gaji untuk korban corona

Indonesia Corruption Watch (ICW) menyarankan gaji komisioner Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) disumbangkan untuk korban terdampak pandemi Covid-19. Alasannya, kinerjanya jeblok.

Buruknya kinerja, terang Koordinator ICW, Donal Fariz, tecermin dari merosotnya kepercayaan publik terhadap lembaga antirasuah. Ini merujuk hasil survei.

"OTT (operasi tangkap tangan) juga tidak ada lagi. Keberadaan buron Harun Masiku dan Nurhadi, juga tidak kunjung ditemukan," ucapnya melalui keterangan tertulis yang diterima Alinea.id di Jakarta, Kamis (26/3).

Soal besaran gaji yang disumbangkan, menurut dia, harus seluruhnya. "Memberikan 100% gajinya," kata Donal.

Sementara, ICW menganggap, ancaman menghukum mati pihak-pihak yang mengorupsi dana pandemi Covid-19 hanya menjadi bahan cibiran publik. Karenanya, para komisioner KPK disarankan mendonasikan seluruh pendapatannya.

"Usul kami, sebaiknya 100% gaji mereka dipotong saja. Agar tidak jadi penyakit," ucapnya.

Ketua KPK, Firli Bahuri, sebelumnya sesumbar, bakal bertindak tegas terhadap pelaku yang berbuat lancung dalam pengadaan barang/jasa kebutuhan penangan Covid-19. Diancam dengan hukuman mati.

"KPK akan bertindak sangat keras, apabila ditemukan pelanggaran dan unsur koruptif. Korupsi anggaran bencana, adalah kejahatan berat. Layak dituntut dengan hukuman mati," tuturnya, Selasa (24/3).

Sponsored
Berita Lainnya
×
tekid