sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Ketua DPRD DKI desak Anies buka dokumen anggaran 2020 ke publik

"Tapi bagaimana pembahasan anggaran ini bisa berlangsung baik, kalau saya pun belum mendapat draf KUA-PPAS tahun 2020."

Eka Setiyaningsih
Eka Setiyaningsih Selasa, 05 Nov 2019 17:05 WIB
Ketua DPRD DKI desak Anies buka dokumen anggaran 2020 ke publik

Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetyo Edi Marsudi mendesak Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan untuk membuka dokumen Kebijakan Umum Anggaran-Plafon Prioritas Anggaran Sementara (KUA-PPAS) untuk APBD 2020.

Politikus PDI-P itu memastikan, dalam waktu dekat akan segera mengirimkan surat ke Anies untuk membuka dokumen itu agar bisa diakses publik.

"Kita bahas bersama dan sahkan sesuai dengan ketentuan," kata dia saat ditemui di Gedung DPRD DKI Jakarta, Selasa (5/11).

Menurutnya, perkara anggaran 2020 juga termasuk tanggung jawab DPRD DKI. Oleh karenanya, jika ada kejanggalan dalam anggaran tersebut, hal itu juga merupakan tanggung jawab dirinya sebagai Ketua DPRD DKI Jakarta.

Sponsored

"Kalau ada anggaran yang dianggap janggal mari kita luruskan dengan pembahasan bersama, agar anggaran tersebut matang dan bisa dipertanggung jawabkan," ujar Prasetyo.

Namun, Prasetyo mengaku, dirinya juga belum memperoleh dokumen KUA-PPAS. "Tapi bagaimana pembahasan anggaran ini bisa berlangsung baik, kalau saya pun belum mendapat draf KUA-PPAS tahun 2020," ucap dia.

Sebelumnya, Anies mengatakan, pihaknya belum akan membuka atau mengunggah KUA-PPAS untuk APBD 2020 DKI Jakarta ke dalam situs web apbd.jakarta.go.id.

Berita Lainnya
×
tekid