sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Pengurus ACT sudah dipanggil Bareskrim

Pemeriksaan petinggi ACT telah dilakukan, namun bukan terkait dugaan penyelewengan dana.

Immanuel Christian
Immanuel Christian Selasa, 05 Jul 2022 21:29 WIB
Pengurus ACT sudah dipanggil Bareskrim

Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Polri masih melakukan penyelidikan terhadap dugaan kasus penyelewengan dana umat oleh Aksi Cepat Tanggap (ACT). Penyelidikan dilakukan langsung oleh penyidik Bareskrim Polri.

Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo mengatakan, penyelidikan masih berlangsung dan belum banyak keterangan yang dapat diungkapkan. Ketika semua keterangan terkumpul, penyidik akan segera menyampaikan hasilnya.

“Info dari Bareskrim masih proses penyelidikan dulu," kata Dedi kepada wartawan, Selasa (5/7).

Dedi menyebut, proses ini masih mengumpulkan bahan dan data keterangan (pulbaket) terlebih dahulu. Penyidik juga belum memberikan banyak informasi penyelidikan karena masih berlangsung.

“Masih lidik pulbaket,” ujar Dedi.

Sementara, Direktur Tindak Pidana Umum Bareskrim Polri, Brigjen Andi Rian menjelaskan, pihaknya telah memeriksa beberapa pihak dari ACT. Namun, pemeriksaan itu dilakukan terkait dugaan penipuan atau keterangan palsu dalam akta otentik.

"Sangkaan pasalnya 387 atau 266 KUHP," ujarnya saat dikonfirmasi.

Terkait dugaan penyelewengan dana sendiri, Andi menuturkan, pihaknya masih menelaah adanya perbuatan melawan hukum hingga saat ini. Dia belum membeberkan apakah beberapa pihak sudah dipanggil untuk dimintai klarifikasi.

Sponsored
Berita Lainnya
×
tekid