sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Jokowi minta jajarannya optimistis dan waspada hadapi perekonomian 2023

Jokowi mengapresiasi semua pihak yang telah bekerja keras untuk menjaga stabilitas perekonomian nasional.

Gempita Surya
Gempita Surya Kamis, 01 Des 2022 16:54 WIB
Jokowi minta jajarannya optimistis dan waspada hadapi perekonomian 2023

Presiden Joko Widodo (Jokowi) mendorong jajarannya untuk bersikap optimistis dalam menghadapi situasi perekonomian global. Di sisi lain, Jokowi juga mengingatkan untuk tetap waspada dan berhati-hati, sebab situasi global di tahun depan masih penuh ketidakpastian.

Pesan tersebut disampaikan Jokowi dalam agenda penyerahan Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) dan Daftar Alokasi Transfer ke Daerah dan Dana Desa (TKDD) Tahun Anggaran 2023, di Istana Negara, Jakarta, Kamis (01/12).

“Kita semuanya harus memiliki sense of crisis, betul-betul siap atas segala berbagai kemungkinan yang mungkin terjadi, yang tanpa kita prediksi, yang tanpa kita hitung, semuanya kita harus siap. Bukan hanya untuk mampu bertahan, tetapi juga bisa memanfaatkan setiap peluang yang ada,” kata Jokowi.

Jokowi menyampaikan, kinerja perekonomian Indonesia di tahun ini menunjukkan perkembangan yang baik. Pada kuartal II-2022, ekonomi Indonesia tumbuh sebesar 5,44% dan di kuartal III-2022 bahkan mampu tumbuh lebih baik, yaitu di angka 5,72%.

“Tingkat inflasi masih cukup terkendali di sekitar 5 persen. Terakhir, saya mendapatkan angka 5,8 persen, di saat rata-rata inflasi dunia di atas 10 persen dan bahkan ada yang mencapai lebih dari 75 persen,” tutur Jokowi.

Indikator lainnya, imbuh Jokowi, yakni volume perdagangan Indonesia juga menunjukkan pertumbuhan hingga mencapai 58%. Selain itu, neraca perdagangan Indonesia juga mencatatkan surplus selama 30 bulan berturut-turut.

Atas kinerja yang menunjukkan perbaikan tersebut, Jokowi mengapresiasi semua pihak yang telah bekerja keras untuk menjaga stabilitas perekonomian nasional.

“Di tengah situasi ekonomi dunia yang sedang bergolak, alhamdulillah ekonomi kita termasuk yang terbaik. Bahkan, Managing Director dari IMF mengatakan bahwa di tengah dunia yang gelap, Indonesia adalah titik terang. Ini adalah kerja keras kita semuanya,” ujarnya.

Sponsored

Jokowi menyebut, capaian tersebut patut disyukuri. Kendati demikian, ia meminta jajarannya untuk tetap waspada dan berhati-hati terhadap situasi ke depan.

“Semuanya harus memiliki perasaan yang sama bahwa keadaan sekarang ini, utamanya global, ekonomi global memang tidak berada pada posisi yang normal, tidak sedang dalam keadaan yang baik-baik saja, tidak,” ucapnya.

Berita Lainnya
×
tekid