sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Pemimpin gereja La Luz del Mundo divonis 16 tahun karena kasus seks

Jaksa mengatakan dia menggunakan pengaruh spiritualnya untuk berhubungan seks dengan beberapa pengikut wanita.

Fitra Iskandar
Fitra Iskandar Kamis, 09 Jun 2022 10:21 WIB
Pemimpin gereja La Luz del Mundo divonis 16 tahun karena kasus seks

Pemimpin gereja besar Meksiko telah dijatuhi hukuman 16 tahun delapan bulan di penjara California. Ia divonis karena melakukan pelecehan seksual terhadap tiga gadis.

Naasón Joaquín García dijatuhi hukuman Rabu di Pengadilan Tinggi Los Angeles setelah mengaku bersalah atas tiga kejahatan pada malam sidang yang telah lama ditunggu-tunggu.

Pemimpin La Luz del Mundo, García, yang dianggap sebagai “rasul” Yesus Kristus oleh lima juta pengikutnya di seluruh dunia, telah berjuang keras melawan tuduhan itu. Namun, tiba-tiba mengaku bersalah minggu lalu.

Jaksa mengatakan dia menggunakan pengaruh spiritualnya untuk berhubungan seks dengan beberapa pengikut wanita. García telah menghadapi persidangan Senin lalu atas 19 dakwaan yang mencakup tuduhan pemerkosaan anak. Hakim Ronald Coen menyebut García sebagai predator seksual.

Sponsored
Berita Lainnya
×
tekid