sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Per Kamis, total WNI positif Covid-19 di luar negeri jadi 191

Sudah 205 negara yang mengonfirmasi kasus Covid-19, dengan Amerika Serikat berada di posisi puncak sebagai pemilik kasus terbanyak.

Khairisa Ferida
Khairisa Ferida Kamis, 02 Apr 2020 13:01 WIB
Per Kamis, total WNI positif Covid-19 di luar negeri jadi 191

Kementerian Luar Negeri Republik Indonesia mengumumkan bahwa per Kamis (2/4) pukul 10.00 WIB terdapat 191 Warga Negara Indonesia (WNI) di luar negeri yang dinyatakan positif Covid-19. Jumlah tersebut meningkat dari 138 pada hari sebelumnya.

Dari total 191 WNI positif coronavirus jenis baru di luar negeri, 49 di antaranya adalah mereka yang berprofesi sebagai anak buah kapal, yang tersebar di berbagai kapal termasuk Kapal Costa Luminosa. Kondisi mereka seluruhnya stabil.

Malaysia dan Singapura masing-masing mencatat 34 kasus WNI positif Covid-19. Di Malaysia, dua orang meninggal, satu sembuh, dan 31 stabil. Di Singapura dua orang meninggal, satu dalam penanganan khusus, 26 stabil, dan lima orang sembuh.

India memiliki 14 kasus WNI terinfeksi Covid-19, dengan rincian 10 sembuh dan empat lainnya stabil. Ada pun sembilan WNI yang dinyatakan positif di Jepang seluruhnya telah dinyatakan sembuh. 

Spanyol mencatat sembilan kasus WNI, dua di antaranya sembuh dan sisanya stabil. Vatikan memiliki tujuh kasus, di mana seluruhnya dalam kondisi stabil.

Ada enam WNI di Arab Saudi yang positif Covid-19, seluruhnya dalam kondisi stabil. Empat WNI terinfeksi coronavirus jenis baru di Brunei Darussalam, semuanya dalam kondisi stabil.

Taiwan, Belanda, dan Jerman masing-masing memiliki tiga kasus WNI. Dua WNI di Belanda telah dinyatakan sembuh, sisanya stabil.

Australia, Uni Emirat Arab, Macau, Kamboja, Qatar masing-masing mencatat dua kasus WNI. Mereka semua dalam kondisi stabil.

Sponsored

Masing-masing ada satu WNI di Filipina, Inggris, Oman, Irlandia, Belgia, dan Amerika Serikat yang dinyatakan positif Covid-19. Satu WNI di Inggris meninggal, sisanya stabil.

Sudah 205 negara yang mengonfirmasi kasus Covid-19, dengan Amerika Serikat berada di posisi puncak sebagai pemilik kasus terbanyak. Ada lebih dari 215.000 kasus di AS, dengan fatalitas mencapai lebih dari 5.100 dan lebih dari 8.600 orang sembuh.

Sementara itu, Italia menjadi negara dengan total kematian terbanyak di dunia. Dari 110.574 kasus di Italia, 13.155 orang meninggal dan 16.847 lainnya dinyatakan sembuh.

Hingga berita ini diturunkan, terdapat lebih dari 936.000 kasus Covid-19 di seluruh dunia. Dari jumlah itu, sudah lebih dari 47.000 meninggal dan lebih dari 194.000 orang dinyatakan sembuh.

Berita Lainnya
×
tekid