sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

10 manfaat jambu biji atasi berbagai penyakit

Banyak ilmuwan percaya jambu biji memiliki antioksidan dan vitamin yang tinggi, terutama bagian daunnya, dan dapat melindungi jantung.

 Atikah Rahmah
Atikah Rahmah Rabu, 21 Sep 2022 19:28 WIB
10 manfaat jambu biji atasi berbagai penyakit

Buah jambu biji merupakan tanaman tropis yang pertama kali ditemukan di Amerika Tengah oleh Nikolai Ivanovich Vavilov. Buah dan daun jambu biji berwarna hijau dengan daging berwarna putih atau merah dan memiliki rasa yang cenderung asam dan manis.

Buah ini kaya akan kandungan vitamin C dan vitamin A yang sangat baik bagi kesehatan tubuh. Banyak ilmuwan percaya jambu biji memiliki antioksidan dan vitamin yang tinggi, terutama pada bagian daunnya, dan dapat melindungi jantung dari kerusakan akibat radikal bebas.

Manfaat jambu biji sudah digunakan sejak zaman dahulu sebagai salah satu bahan dasar ramuan dalam menyembuhkan berbagai penyakit. Berikut manfaat lain serta cara mengobati beberapa penyakit menggunakan jambu biji, sebagaimana disiarkan dalam kanal YouTube Kabar Perawat, disadur Rabu (21/9).

Mengobati sakit mag
Siapkan delapan helai daun jambu biji, lalu rebus dengan 1 ½ liter air, kemudian minum secara rutin selama tiga kali dalam sehari.

Menyembuhkan diare
Untuk menyembuhkan diare, dapat langsung memakan daun jambu biji yang masih muda. Cara lainnya, menyiapkan 6 helai daun jambu biji, lalu ditumbuk dan diberi satu mangkuk air hangat, kemudian saring air tersebut dan minum. Lakukan cara ini secara rutin 2 kali sehari hingga sembuh.

Mengobati luka
Kandungan astringent pada daun jambu biji dapat mengentikan pendarahan. Caranya, mengunyah 3 pucuk daun jambu biji, lalu tempelkan pada bagian yang luka.

Meredakan sariawan
Gunakan sehelai daun dan sepotong kulit batang jambu biji, lalu rebus kedua bahan tersebut hingga mendidih dengan takaran 2 gelas. Kemudian, saring dan minumlah ramuan ini setiap 2 kali sehari.

Mengobati ambeien
Tumbuk daun jambu biji muda dengan pisang batu, lalu saring, dan diminum secara rutin hingga ambeien sembuh.

Sponsored

Mengobati keputihan
Rebus 2 genggam daun jambu biji dan 7 daun sirih dengan segelar air, saring, lalu minum selama 2 kali sehari.

Menurunkan kadar kolesterol
Gunakan 7 lebar daun jambu biji, 2 genggam daun cermai, dan 10 lembar daun sirih. Kemudian, cuci hingga bersih, lalu rebus semua bahan dengan air sebanyak 3 gelas hingga tersisa separuhnya. Minumlah rebusan tersebut setengah gelas saat pagi hari dan setengah gelas saat malam hari.

Menghilangkan bau mulut
Ambillah 4 lembar daun jambu biji muda yang dicampur dengan sedikit garam untuk menghilangkan rasa sepat daun, lalu kunyah daun tersebut. Lakukan cara ini setiap hari selama 1-2 kali dalam sehari.

Mengobati masuk angin
Sediakan 10 daun jambu biji muda, 1 cabai merah, 3 buah asam, garam secukupnya, dan potong beberapa gula merah. Kemudian, rebus hingga mendidih bahan-bahan tersebut dengan 1 liter air. Setelahnya, saring dan minum air setelah dingin. Lakukan cara ini setiap 2 kali sehari.

Berita Lainnya
×
tekid