sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Demo mahasiswa di DPR, blokir jalan tol hingga menginap

Ribuan mahasiswa yang masih berunjuk rasa di jalan Gatot Subroto depan Gedung DPR RI sempat memblokade jalan tol.

Akbar Ridwan
Akbar Ridwan Senin, 23 Sep 2019 20:22 WIB
Demo mahasiswa di DPR, blokir jalan tol hingga menginap

Ribuan mahasiswa yang masih berunjuk rasa di jalan Gatot Subroto depan Gedung DPR RI sempat memblokade jalan tol. Kendati demikian aksi tersebut tidak berlangsung lama karena mahasiswa kembali membuka akses jalan tol.

Dari pantauan Alinea.id pada Senin (23/9), hingga pukul 19.43 WIB, mahasiswa masih menduduki jalan Gatot Subroto. Mereka silih berganti berorasi dan memekikkan Sumpah Mahasiswa dan mengumandangkan lagu nasional.

Sementara itu, pada kesempatan kali ini, bukan tidak mungkin mahasiswa akan menginap di depan Gedung DPR/MPR. Hal itu dilakukan karena malam ini ada mahasiswa dari luar daerah yang menuju Jakarta untuk bergabung.

"Malam ini yang dari daerah sedang menuju Jakarta untuk bergabung bersama kita," ujar orator dari atas mobil komando, Jakarta, Senin (23/9).

Selain itu, orator juga mengingatkan massa agar tidak terprovokasi oleh pihak yang tidak bertanggung jawab.

"Hati-hati, hati-hati provokasi," seru mahasiswa secara bersama-sama.

Sebelumnya, aksi unjuk rasa dilakukan sebagai respons terkait persoalan legislasi yang dilakukan oleh DPR. Dari pelbagai Undang-Undang yang dikebut, hampir kesemuanya mendapat kritik dari masyarakat.

Regulasi yang dimaksud adalah Rancangan Kitab Undang-Undang Hukum Pidana (RKUHP), revisi UU KPK, Revisi UU Ketenagakerjaan, Revisi UU Minerba, RUU Sumber Daya Air, RUU Pertanahan. 

Sponsored

Massa aksi berasal dari Universitas Trisakti, Universitas Indonesia, Universitas Kristen Indonesia, Universitas Muhammadiyah Jakarta, dan universitas lainnya. Akibat aksi unjuk rasa dan blokir jalan tol, ruas Jalan Gatot Subroto dan ruas tol dari arah Semanggi menuju Slipi macet parah.

Berita Lainnya
×
tekid