sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Harapan Megawati di HUT ke-76 RI: Kita ingin ribuan tahun berdiri!

"Kita jangan terlena, kita baru 76 tahun berdiri, kita ingin kalau bisa ribuan tahun berdiri."

Nanda Aria Putra
Nanda Aria Putra Selasa, 17 Agst 2021 13:11 WIB
Harapan Megawati di HUT ke-76 RI: Kita ingin ribuan tahun berdiri!

Presiden ke-5 RI, Megawati Soekarnoputri, berharap, Indonesia dapat berdiri hingga ribuan tahun. Keinginan ini disampaikannya dalam peringatan kemerdekaan ke-76 RI yang dirayakan pada Selasa, 17 Agustus 2021.

Menurutnya, peringatan kemerdekaan Indonesia yang ke-76 masih terlalu muda. Oleh karena itu, dia mengajak segenap pribadi bangsa tidak terlena dengan kebebasan tersebut dan terus berjuang mempertahankannya.

"Kita jangan terlena, kita baru 76 tahun berdiri, kita ingin kalau bisa ribuan tahun berdiri. Itu makna yang ingin saya sampaikan dalam rangka 76 tahun kemerdekaan kita," katanya seperti dikutip dari kanal YouTube Sekretariat Negara (Setneg).

Dia pun menyampaikan, setiap orang-orang yang hidup di negeri ini harus selalu mengingat jalannya sejarah. Menyitir Presiden Pertama RI, Soekarno, Megawati mengajak segenap bangsa Indonesia 
tidak sekali-kali melupakan sejarah atau "jas merah".

"Yang paling penting oleh bangsa Indonesia ini, kita harus ingat 'jas merah', jangan meninggalkan sejarah karena tanpa itu kita tidak akan mengetahui kita ini bangsa dari mana," ujarnya.

Anak presiden pertama RI itu menambahkan, semestinya peringatan kemerdekaan Indonesia bukan hanya ajang seremonial bagi generasi muda, melainkan menjadi pelecut semangat ke depan untuk meraih cita-cita yang lebih tinggi.

"Rasa kemerdekaan itu bukan hanya seremonial saja, tapi didalami dalam sebuah cita-cita ke depan, bahwa begitu besar pengorbanan kita, karena apa arti merdeka itu sebetulnya karena kita ingin mandiri," ucapnya.

Ketua Umum DPP PDIP ini pun berharap generasi muda menatap ke depan dengan penuh gagah berani dan pintar untuk bisa membangun negeri dengan kekayaan yang belum terkelola dengan baik. Dengan demikian, menjadi bangsa yang berdiri di atas kaki sendiri (berdikari).

Sponsored

"Semangat itu harus seperti api yang tak kunjung padam. Sekali lagi, penuh semangat, gotong royong, bangunlah jiwanya, bangunlah badannya. Merdeka!" pekiknya.

Berita Lainnya
×
tekid