sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Komisi I DPR gelar fit anda proper test calon Panglima TNI besok

Fit and proper test itu hanya berlangsung selama satu hari.

Marselinus Gual
Marselinus Gual Kamis, 01 Des 2022 19:20 WIB
Komisi I DPR gelar fit anda proper test calon Panglima TNI besok

Ketua Komisi I DPR Meutya Hafid menyebut, komisinya akan menggelar uji kelayakan dan kepatutan (fit and proper test) calon Panglima TNI Laksamana Yudo Margono pada Jumat (2/12). Fit and proper test itu hanya berlangsung selama satu hari.

"Satu hari penuh ya. Dimulai dengan verifikasi persyaratan di pagi hari," ujar Meutya kepada wartawan, Kamis (1/12).

Selanjutnya, uji kelayakan dan kepatutan itu akan diagendakan mendengarkan penjelasan visi dan misi Yudo Margono ketika nanti terpilih sebagai Panglima TNI.

"Lalu mendengarkan visi misi dan pendalaman dalam rapat pukul 13.30. Penyampaian visi misi oleh calon panglima disepakati dalam rapat internal komisi, 30 menit," ujarnya.

Politikus Partai Golkar itu menjelaskan, mekanisme fit anda proper test akan digelar secara terbuka. Namun, jika dalam pemaparan isinya berupa strategi dan sifatnya rahasia, maka fit and proper test berlangsung tertutup.

"Direncanakan dilakukan terbuka, kecuali jika nanti dalam paparan ada yang dianggap bersifat strategi dan rahasia maka bagian tersebut dilakukan tertutup," katanya.

Meutya menambahkan, fit anda proper test diakhiri dengan verifikasi faktual di kediaman Yudo Margono.

"Lalu direncanakan verifikasi faktual ke kediaman setelah rapat fit and proper test selesai," ujarnya.

Sponsored

Diketahui, Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa akan memasuki masa pensiun pada Desember 2022, tepat saat berusia 58 tahun. Dengan diterimanya surpres oleh DPR pada Senin (28/1), Yudo Margono selanjutnya akan menjalani uji kelayakan dan kepatutan di Komisi III DPR.

Yudo merupakan orang ketiga TNI AL yang diberikan amanat menjadi Panglima TNI. Dua seniornya yang terdahulu adalah Laksamana (Purn) Widodo AS dan Laksamana (Purn) Agus Suhartono

Yudo tercatat pernah lima kali menduduki jabatan panglima. Dimulai menjadi Pangkolinlamil, Pangarmabar, kemudian berganti nama menjadi Pangkoarmada 1, Pangkogabwilhan 1, dan akhirnya menjadi KSAL selama 2,5 tahun. Desember 2022 akan dicatat menjadi puncak kariernya sebagai Panglima TNI.

Berita Lainnya
×
tekid