sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

PKS sebut Anies figur yang cocok gantikan Presiden Jokowi

Anies Baswedan adalah salah satu tokoh nasional yang memiliki rekam jejak kepemimpinan sangat baik.

Marselinus Gual
Marselinus Gual Senin, 03 Okt 2022 14:59 WIB
PKS sebut Anies figur yang cocok gantikan Presiden Jokowi

Presiden PKS, Ahmad Syaikhu, mengatakan partainya menyambut baik keputusan Partai Nasdem yang telah memilih Anies Baswedan sebagai calon presiden (capres) dari tiga kandidat hasil Rakernas Partai Nasdem sebelumnya. 

"Semoga keputusan tersebut mendatangkan kebaikan untuk kemajuan bangsa Indonesia," ujar Syaikhu kepada wartawan, Jakarta, Senin (3/10).

Syaikhu mengatakan, Anies Baswedan adalah salah satu tokoh nasional yang memiliki rekam jejak kepemimpinan sangat baik dan berjiwa nasionalis religius. Selain itu, dia menilai, Anies memiliki kapasitas untuk memimpin bangsa dan mampu menjadi simbol perubahan bagi Indonesia di masa mendatang.

PKS, kata dia, juga menghormati sikap politik Partai Nasdem yang memilih lebih awal untuk mendeklarasikan bakal calon presiden. 

"Setiap partai politik memiliki mekanisme internal dalam memutuskan sikapnya terkait koalisi dan pencapresan," katanya.

Terkait koalisi dengan Partai Nasdem, termasuk pencapresan, Syaikhu menegaskan, akan ditentukan dalam mekanisme Musyawarah Majelis Syuro.

"Kami bersyukur bahwa komunikasi politik antara PKS, Partai Nasdem dan Partai Demokrat berlansung sangat baik, terbuka, setara dan mengedepankan rasa saling percaya untuk bersama-sama memilih calon pemimpin bangsa yang terbaik bagi rakyat Indonesia," ucap dia.

Hal senada disampaikan oleh DPP Partai Demokrat sebelumnya. Juru Bicara DPP Partai Demokrat, Herzaky Mahendra Putra, mengatakan partainya menyambut baik pendeklarasian Anies sebagai capres Partai Nasdem. Menurut dia, terkait figur capres dan cawapres, AHY selaku ketua umum Partai Nadsem memilki kriteria sendiri yang menitikberatkan kepada integritas, kapabilitas, elektabilitas, dan semangat perubahan dan perbaikan.

Sponsored

Yang jelas, kata dia, Anies memiliki kriteria-kriteria tersebut.

"Sejauh ini rekam jejak Anies Baswedan memiliki keselarasan dengan nilai-nilai yang selama ini Demokrat perjuangkan. Dan Mas Anies maupun Mas AHY memiliki hubungan baik dan dekat," kata Herzaky di kantor DPP Partai Demokrat, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (3/10).

Diketahui, Anies resmi diusung Partai Nasdem di Pilpres 2024. Deklarasi pencapresan Anies disampaikan langsung oleh Ketua Umum Partai Nasdem, Surya Paloh, di kantor DPP Partai Nasdem, Jalan Gondangdia Menteng, Jakarta Pusat hari ini, Senin (3/10). 

Caleg Pilihan
Berita Lainnya
×
tekid