sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Menkeu: Stabilitas harga tingkatkan kepercayaan diri

Kemenkeu akan mempererat koordinasi dengan Bank Indonesia untuk memerhatikan lebih jeli lagi sejumlah sumber yang menyebabkan inflasi

Cantika Adinda Putri Noveria
Cantika Adinda Putri Noveria Senin, 03 Sep 2018 15:30 WIB
Menkeu: Stabilitas harga tingkatkan kepercayaan diri

Deflasi sebesar 0,05% yang terjadi pada Juli 2018 merupakan hasil dari stabilisasi harga yang dilakukan pemerintah. 

"Saya rasa stabilitas dari nilai harga menjadi salah satu komponen penting. Kita semua tahu dalam kondisi global market environment yang cukup volatile, isu stabilitas menjadi sangat penting untuk bisa meningkatkan kepercayaan diri," jelas Sri Mulyani saat ditemui di Jakarta, Senin (3/9). 

Oleh karena itu, Kemenkeu akan mempererat koordinasi dengan Bank Indonesia untuk memerhatikan lebih jeli lagi sejumlah sumber yang menyebabkan terjadinya inflasi. 

Tidak kalah penting adalah memerhatikan imported inflation. Apalagi biasanya nilai tukar dan faktor seasonal pada akhir tahun menyebabkan kenaikan harga. 

Di tempat terpisah, Menko Perekonomian Darmin Nasution menyampaikan imported inflation pada Juli belum terlihat. Inflasi inti pada Agustus sebesar 0,3%. "Di Agustus 0,3% ini masih lumayan oke. Walau sedikit lebih tinggi dari biasanya," jelas Darmin saat ditemui di kantornya, Senin (3/9). 

Kendati demikian, faktor eskternal sudah tentu akan memengaruhi inflasi inti. Disisi lain, pihaknya akan membuat kebijakan yang tepat sasaran agar inflasi tetap terjaga. 

Lagi pula, inflasi Indonesia masih lebih baik jika dibandingkan negara lain. Misalnya Argentina yang inflasi sebesar 30% dan defisit transaksi berjalannya sebesar 6% terhadap PDB. 

"Pertumbuhan ekonomi Indonesia juga lebih baik. Paling Argentina hanya 1-2%. Pengaruh eksternal itu tetap ada. Tetapi dampaknya tidak sama dengan negara Turki, Argentina. Indonesia melemah, seberapa besarnya tergantung pada kebijakan di dalam negeri," pungkas Darmin. 

Sponsored
Berita Lainnya
×
tekid