sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Total WNI positif Covid-19 di luar negeri jadi 87 orang

Total kasus infeksi Covid-19 secara global telah melampaui 472.000.

Khairisa Ferida
Khairisa Ferida Kamis, 26 Mar 2020 14:48 WIB
Total WNI positif Covid-19 di luar negeri jadi 87 orang

Kementerian Luar Negeri Republik Indonesia pada Kamis (26/3) mengumumkan bahwa total warga negeri Indonesia yang positif Covid-19 di luar negeri menjadi 87 orang dari 79 orang pada hari sebelumnya.

Dari jumlah tersebut, 25 WNI positif coronavirus jenis baru di Singapura dengan rincian satu sembuh, satu meninggal, dua dalam penanganan khusus, dan 21 lainnya dalam kondisi stabil. Di Malaysia, terdapat 16 WNI positif Covid-19 dan seluruhnya dalam kondisi stabil.

Di India, ada 10 WNI terinfeksi coronavirus jenis baru dan seluruhnya dalam kondisi stabil. Di Arab Saudi terdapat empat WNI yang dinyatakan positif dan seluruhnya dalam kondisi stabil.

Di Taiwan, Spanyol, dan Brunei Darussalam masing-masing terdapat tiga WNI positif Covid-19. Selurunya dalam kondisi stabil.

Sponsored

WNI yang dinyatakan positif coronavirus jenis baru di Australia dua orang. Demikian pula dengan di Belanda. Seluruhnya dilaporkan dalam kondisi stabil.

Di Qatar dan Macau masing tercatat satu WNI yang dinyatakan terinfeksi coronavirus jenis baru. Sementara itu, sembilan WNI yang positif Covid-19 di Jepang, seluruhnya telah dinyatakan sembuh.

Hingga berita ini diturunkan, total kasus infeksi secara global telah melampaui 472.000. Dari jumlah tersebut, lebih dari 21.300 meninggal dan lebih dari 114.700 sembuh.

Berita Lainnya
×
tekid