sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Giliran Putri Candrawathi reuni dengan mantan anak buah Sambo

PN Jaksel akan menghadirkan dua terdakwa lainnya selain dengan terdakwa Richard Eliezer, yakni Ricky Rizal, dan Kuat Ma’ruf.

Immanuel Christian
Immanuel Christian Senin, 12 Des 2022 09:50 WIB
Giliran Putri Candrawathi reuni dengan mantan anak buah Sambo

Terdakwa Putri Candrawathi, akan hadir kembali sebagai saksi dalam sidang lanjutan perkara kasus pembunuhan Brigadir Yosua atau Brigadir J. Sidang akan berlangsung di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan (PN Jaksel), Senin (12/12).

Penasihat hukum Bharada Richard Eliezer atau Bharada E, Ronny Talapessy mengatakan, telah menerima konfirmasi kehadiran PC. Sebab, kliennya akan hadir dalam persidangan dengan kapasitas sebagai terdakwa.

“Rencananya PC yang dihadirkan sebagai saksi,” ujar Ronny kepada wartawan, Senin (12/12).

Sementara itu, PN Jaksel akan menghadirkan dua terdakwa lainnya selain dengan terdakwa Richard Eliezer, yakni Ricky Rizal, dan Kuat Ma’ruf.

“Sidang dengan terdakwa RE, RR, dan KM dengan agenda pemeriksaan saksi,” ujar Humas PN Jaksel, Djuyamto saat dihubungi, Senin (12/12).

Djuyamto mengatakan, sidang hari ini dimulai pada pukul 09.30 WIB di ruang sidang utama PN Jaksel.

Sebelumnya, Ferdy Sambo menjadi saksi untuk ketiga terdakwa tersebut yaitu, Bharada E, Ricky Rizal, dan Kuat Ma’ruf yang berlangsung pada Rabu pekan lalu. 

Majelis hakim meragukan kesaksian Ferdy Sambo saat dihadirkan menjadi saksi dalam kasus pembunuhan berencana Brigadir J dengan terdakwa Kuat Ma'ruf, Richard Eliezer, dan Ricky Rizal.

Sponsored

"Dari tadi saya perhatikan cerita saudara enggak masuk diakal, dengan bukti-bukti yang ada enggak masuk di akal," ujar Hakim Ketua Wahyu Iman Santoso di persidangan Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Rabu (7/12).

Hakim kemudian membeberkan beberapa keterangan yang dinilai tak masuk akal yang diceritakan oleh Ferdy Sambo. Pertama terkait kondisi Putri Candrawathi yang disebut dalam keadaan sakit sepulang dari Magelang namun tidak terlihat kondisinya seperti itu.

Hal kedua yang tak masuk akal adalah Ferdy Sambo tidak mengetahui dengan siapa Putri Candrawathi akan isolasi mandiri di rumah dinas Kadiv Propam Duren Tiga.

Kejanggalan berikutnya, Sambo menyebut akan bertemu Brigadir Yosua malam hari setelah sepulang dari bermain bulu tangkis bersama rekan polisinya. Keterangan Sambo ini berseberangan dengan keterangan dua ajudannya yaitu Prayogi dan Adzan Romer.

Dalam kasus ini, Sambo dan Putri didakwa melakukan pembunuhan berencana terhadap Brigadir J bersama dengan Richard Eliezer, Ricky Rizal, dan Kuat Ma'ruf.

Dalam dakwaan jaksa, Richard Eliezer menembak Brigadir J atas perintah Ferdy Sambo. Peristiwa pembunuhan Yosua disebut terjadi setelah cerita Putri Candrawathi yang mengaku dilecehkan Yosua di Magelang.

Kemudian, Ferdy Sambo marah dan merencanakan pembunuhan terhadap Yosua yang melibatkan Richard Eliezer, Ricky Rizal, dan Kuat Ma'ruf. Akhirnya, Brigadir J tewas di rumah dinas Sambo di Kompleks Polri, Duren Tiga, Jakarta Selatan pada 8 Juli 2022.

Atas perbuatannya, Richard Eliezer, Ferdy Sambo, Putri Candrawathi, Ricky Rizal, dan Kuat Ma'ruf didakwa melanggar Pasal 340 KUHP subsider Pasal 338 KUHP jo Pasal 55 Ayat (1) ke-1 KUHP jo Pasal 56 ke-1 Kitab Undang-undang Hukum Pidana (KUHP).

Khusus Sambo, jaksa juga mendakwa eks Kadiv Propam itu terlibat obstruction of justice atau perintangan proses penyidikan pengusutan kasus kematian Brigadir J.

Ia dijerat dengan Pasal 49 juncto Pasal 33 subsider Pasal 48 Ayat (1) juncto Pasal 32 Ayat (1) UU ITE Nomor 19 Tahun 2016 dan/atau Pasal 233 KUHP subsider Pasal 221 Ayat (1) ke 2 juncto Pasal 55 KUHP.

Berita Lainnya
×
tekid