sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Mampukah Elkan Baggott putar otak atau kembali gagal hadang Ali Al Hamadi?

Lahir di Maysan di Irak selatan, Al Hamadi tidak pernah bermain sepak bola profesional di negara kelahirannya.

Arpan Rachman
Arpan Rachman Rabu, 27 Des 2023 21:06 WIB
Mampukah Elkan Baggott putar otak atau kembali gagal hadang Ali Al Hamadi?

Hanya dua tahun setelah melakukan debut internasionalnya, Ali Al Hamadi muda sudah muncul sebagai salah satu pemain Irak paling menarik belakangan ini. Tim berjuluk Singa Mesopotamia siap berkompetisi di Piala Asia Qatar 2023.

Sang penyerang mencatatkan caps pertamanya untuk Irak dua tahun lalu saat melawan Suriah, kemudian memecahkan rekor internasionalnya dengan mencetak gol ke gawang India di Piala Raja 2023. Ia mencatatkan gol kualifikasi pertamanya kala menutup kemenangan 5-1 melawan Indonesia di hadapan 64.000 penggemar di Basra.

Lahir di Maysan di Irak selatan, Al Hamadi tidak pernah bermain sepak bola profesional di negara kelahirannya. Sebaliknya, ia lulus dari Tranmere Rovers dan Swansea City, setelah beremigrasi ke Inggris bersama orang tuanya sejak usia dini.
 
Setelah pindah ke AFC Wimbledon di kasta ketiga sepak bola Inggris, Al Hamadi tumbuh menjadi salah satu pemain terpenting di timnya, dengan delapan gol dalam 17 pertandingan dan menjadi Pemain Terbaik League Two Bulan September atas namanya musim ini.

“Dia tampil bagus di level ini,” demikian kata-kata pelatih klubnya Johnnie Jackson, yang memuji pemain internasional Irak tersebut setelah ia mencetak dua gol dalam kemenangan 2-0 di pertandingan liga baru-baru ini untuk AFC Wimbledon.
 
“Itu mungkin tidak tercermin dalam jumlah gol, tapi saya pikir dia telah menunjukkan sepanjang musim bahwa dia adalah ancaman. Gol-golnya akan datang sekarang – kami selalu tahu itu akan terjadi."

“Dia adalah pemuda yang luar biasa. Dia anak yang tangguh, pola asuh yang keras dan telah didokumentasikan dengan baik. Dia menyenangkan untuk diajak bekerja sama.
 
“Tidak ada pemain yang lebih saya inginkan selain Ali. Kami beruntung memilikinya,” kata Johnnie.

Dari 11 tampilan di Irak, dia mencetak tiga gol. Dari 21 laga AFC Wimbledon di League Two, ciptaan skornya 11 kali. Figur setinggi 1,87 meter ini niscaya akan payah dihadapi Elkan Baggott, bek kiri Indonesia yang tak pernah muncul di League Two bersama Ipswich Town FC.

“Sungguh perasaan yang luar biasa bisa mencetak gol untuk negara Anda,” kata Al Hamadi, berbicara kepada PFA setelah memenangkan penghargaan Pemain Terbaik League Two Bulan Ini.
 
“Saya rasa tidak banyak orang yang bisa mendapatkan pengalaman itu, jadi saya merasa sangat bersyukur. Kami punya peluang besar untuk lolos ke Piala Dunia berikutnya, jadi merupakan suatu kehormatan dan hak istimewa bagi saya untuk pergi dan bermain di sana setelah semua yang keluarga saya lalui. Sungguh menakjubkan,” pungkasnya.

Irak akan bertemu Indonesia di Piala Asia 2023 di laga perdana Grup D pada 16 Januari 2024 di Ahmed bin Ali Stadium, Qatar. Nomor 9 Irak penuh ambisi mau kembali menggasak pertahanan Garuda. Bagaimana Baggott cs memutar otak untuk menahan langkah Al Hamadi?

Sponsored
Berita Lainnya
×
tekid