sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Kalahkan Bayern München, peringkat FC Augsburg naik satu strip

Bayern München masih menjadi penghuni posisi pertama klasemen Bundesliga.

Michael Jason Saputra
Michael Jason Saputra Sabtu, 20 Nov 2021 07:20 WIB
Kalahkan Bayern München, peringkat FC Augsburg naik satu strip

FC Augsburg berhasil mengalahkan Bayern München dalam laga ‘derbi Bayern’ pekan ke-12 Bundesliga. Laga yang digelar Augsburg Arena, Augsburg, Jerman pada Sabtu (20/11) pukul 02.30 WIB dini hari tersebut, sang tuan rumah memaksa Bayern bertekuk lutut 2-1.

Adapun satu-satunya gol Bayern dalam laga tersebut tercipta pada menit ke-38 oleh penyerang tengah Robert Lewandowski. Sebelumnya, gawang Bayern telah kebobolan dua kali pada menit ke-23 dan ke-35 oleh bek kiri Mads Pedersen dan penyerang sayap kanan Andre Hahn.

Sebelum mencetak gol, Bayern tercatat telah melakukan lima kali percobaan penyerangan ke gawang Augsburg. Di sisi lain, sang tuan rumah tampak hanya perlu dua kali percobaan gagal sebelum mencetak gol pertamanya.

Tim Fuggerstädter selanjutnya mencatatkan satu kali percobaan gol gagal lagi oleh sang bek kiri Mads Pedersen sebelum babak pertama berakhir. Pada menit ke-45 dan menit pertama tambahan waktu babak pertama, penyerang sayap kanan Augsburg Andre Hahn dan bek tengah Bayern München Lucas Hernandez menjadi dua pemain pertama yang kena ganjaran kartu kuning wasit Daniel Siebert. Adapun perpanjangan waktu tidak memakan waktu cukup lama. Setelah memberi kesempatan dua menit tanpa aksi, babak pertama dinyatakan usai.

Kegagalan gol akibat lambungan bola yang terlalu tinggi dari Robert Lewandowski pada menit ke-50 membuka aksi di babak kedua. Dua menit kemudian, wasit Julian Nagelsmann membuat dua perubahan dalam susunan pemainnya. Sang bek kiri Alphonso Davies diturunkan menggantikan sesama bek kiri Omar Richards. Sementara itu, gelandang penyerang Jamal Musiala diturunkan menggantikan gelandang tengah Marcel Sabitzer.

Bayern kembali menunjukkan agresivitas mereka pada menit ke-54 ketika percobaan gol dieksekusi oleh gelandang tengah Leon Goretzka. Sayangnya, sama seperti Lewandowski empat menit sebelumnya, tendangan Goretzka melambung terlalu tinggi.

Augsburg selanjutnya mencatatkan lima pergantian pemain tanpa percobaan gol sama sekali. Mereka sepertinya tidak perlu. Bayern München di sisi lain mencatatkan dua pergantian pemain dan sembilan usaha pembobolan gawang selama sisa pertandingan. Kendati demikian, tiada gol yang tercipta lagi dari kedua sisi.

Usaha pembobolan terakhir dicatatkan Bayern München  pada menit ke-89. Bek tengah Tanguy Nianzou yang dua menit sebelumnya baru saja turun menggantikan bek kanan Benjamin Pavard menembakkan tendangan yang terlampau tinggi dan meleset ke kiri untuk masuk. Gelandang penyerang Bayern Jamal Musiala dan bek kanan Augsburg Robert Gumny menjadi eksekutor free kick terakhir tim masing-masing pada menit pertama dan keempat tambahan waktu babak kedua. Setelah berlangsung selama lima menit, tambahan waktu babak kedua dinyatakan usai. Pertandingan berakhir pada skor FC Augsburg 2-1 FC Bayern München.

Sponsored

Hasil pertandingan tersebut tidak banyak merubah susunan klasemen Bundesliga pada pekan ke-12 ini. Namun, kemenangan FC Augsburg atas sang pemeringkat utama FC Bayern München memberikan anak-anak asuhan Markus Weinzierl ini naik satu posisi ke peringkat ke-15. Di sisi lain, Bayern München masih menjadi penghuni posisi pertama klasemen Bundesliga.

 

Sumber: Transfermarkt.com

Berita Lainnya
×
tekid