sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Jokowi imbau masyarakat gunakan hak pilih

"Jangan mendengarkan hal yang menakut-nakuti. Jangan takut karena ditakut-takuti."

Christian D Simbolon
Christian D Simbolon Kamis, 07 Feb 2019 14:18 WIB
Jokowi imbau masyarakat gunakan hak pilih

Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta semua pemilik hak pilih mendatangi tempat pemungutan suara (TPS) di daerah masing-masing pada pemungutan suara 17 April mendatang. Jokowi menegaskan, setiap suara berharga dan menentukan nasib bangsa ke depan. 

"Saya ingin pesan, 17 April 2019 kita akan adakan pileg dan pilpres. Saya titip agar kita semuanya hadir ke TPS-TPS yang ada di lingkungan bapak ibu sekalian," kata Jokowi saat memberikan sambutan dalam Peringatan Imlek Nasional 2019 di JI-Expo Kemayoran Jakarta Pusat,  Kamis (7/2). 

Jokowi mengatakan, ia telah menginstruksikan TNI/Polri untuk menjamin keselamatan tiap warga negara dalam menggunakan hak pilihnya. Karena itu, ia berharap warga proaktif menyalurkan hak suara supaya tingkat partisipasi naik di Pemilu 2019.  

"Jangan sampai ada satu pun yang tak hadir ke TPS. Jangan mendengarkan hal yang menakut-nakuti. Jangan takut karena ditakut-takuti. Kita berharap masyarakat semua datang," tuturnya. 

Sponsored

Senada, Ketua Panitia Perayaan Imlek Nasional 2019, Sudhamek mengajak masyarakat Thionghoa berbondong-bondong ke bilik suara pada 17 April mendatang. 

Menurut Sudhamek, masyarakat Thionghoa harus turut berperan menentukan nasib bangsa. Salah satunya ialah dengan memanfaatkan momen pemilu untuk memilih pemimpin yang terbaik. "Mari kita berbondong bondong menggunakan hak pilih," ujarnya. (Ant)


 

Berita Lainnya
×
tekid