sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Bagi NasDem, Puan Maharani penuhi syarat jadi Ketua DPR

Puan Maharani dinilai penuhi syarat memiliki jaringan luas sehingga dinilai memadai jadi Ketua DPR.

Marselinus Gual
Marselinus Gual Senin, 30 Sep 2019 11:08 WIB
Bagi NasDem, Puan Maharani penuhi syarat jadi Ketua DPR

Partai Nasional Demokrat (NasDem) dukung Puan Maharani menjadi Ketua DPR RI. Pimpinan DPR baru diharapkan dapat membantu DPR untuk melakukan rebranding politik. 

Ketua Fraksi NasDem di DPR Johnny G Plate mengatakan DPR RI periode 2019-2024 membutuhkan figur pimpinan yang dapat mengubah wajah DPR. Menurut dia, buruknya penilaian terhadap anggota DPR 2024-2019 bukan karena kinerja, tetapi karena lemahnya komunikasi politik pimpinan.

"Tentu memilih tokoh-tokoh yang dibutuhkan DPR RI, bukan hanya out looking (penampilan luar), pimpinan yang bisa membantu untuk DPR RI rebranding politik," kata Johnny sebelum Rapat Paripurna terakhir anggota dewan periode 2014-2019, Senayan, Jakarta, Senin (30/9).

Berdasarkan UU MD3, parpol dengan perolehan suara terbanyak akan menduduki kursi Ketua DPR. NasDem sebelumnya menyatakan mendukung Puan Maharani sebagai Ketua DPR RI. Johnny menilai Puan layak menduduki kursi Ketua DPR. 
  
Terkait itu, kata Johnnny, figur pimpinan DPP RI ke depan harus memiliki kompetensi yang memadai, integritas yang baik dan memiliki jaringan yang luas. Menurut Johnny, hal yang sama berlaku bagi Ketua MPR RI.

Sponsored

"Menjalin komunikasi dengan baik dalam rangka menjadikan MPR sebagai lembaga permusyawaratan, bukan lembaga voting. Aplagai MPR RI memiliki peranan cukup strategis di waktu mendatang," tegas politikus asal NTT ini.

Di sisi lain, Johnny mengatakan partainya tengah menyusun Alat Kelengkapan Dewan (AKD). 

"AKD akan kami bicarakan. Lobi-lobi sudah. Karena sekali lagi, ini dalam rangka rebranding DPR RI dari sebelumnya dianggap kurang berkualitas," pungkas Sekretaris Jenderal Partai NasDem ini.
 

Berita Lainnya
×
tekid