sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Komite pelantikan Donald Trump tengah diselidiki?

Komite ini diduga melakukan pelanggaran terkait donasi senilai lebih dari US$100 juta yang dikumpulkan untuk inaugurasi Trump.

Valerie Dante
Valerie Dante Jumat, 14 Des 2018 15:20 WIB
Komite pelantikan Donald Trump tengah diselidiki?

Komite pelantikan Presiden Amerika Serikat Donald Trump dilaporkan tengah diperiksa oleh jaksa federal di New York. Sebuah sumber menyebutkan, komite ini diduga melakukan pelanggaran terkait donasi senilai lebih dari US$100 juta yang dikumpulkan untuk inaugurasi Trump.

Penyelidikan ini pertama kali diberitakan oleh The Wall Street Journal pada Kamis (13/12) sore waktu setempat.

Mengutip sejumlah pejabat yang dekat dengan penyelidikan ini, The Wall Street Journal melaporkan bahwa jaksa penuntut sedang mencari tahu lebih lanjut terkait dugaan komite menerima donasi dari individu yang ingin memiliki pengaruh atau mendapat akses ke pemerintahan Trump.

Surat kabar itu menulis bahwa "memberikan uang sebagai imbalan atas bantuan politik" sama seperti penyalahgunaan dana yang disumbangkan dan merupakan tindakan ilegal. Hal ini merupakan pelanggaran hukum karena komite tersebut terdaftar sebagai organisasi nirlaba.

Menampik kabar ini, komite pelantikan Trump mengeluarkan pernyataan yang mengatakan bahwa inaugurasi itu "sepenuhnya patuh pada hukum yang berlaku."

"Kami tidak mengetahui adanya penyelidikan yang berlangsung dan belum dihubungi oleh jaksa mana pun. Kami tidak memiliki bukti bahwa penyelidikan ini benar adanya," jelas pernyataan itu lebih lanjut.

Komite tersebut kemudian menerangkan bahwa keuangan mereka sudah sepenuhnya diaudit baik secara internal mau pun eksternal. Selain itu, hasil audit sudah diberikan kepada Komisi Pemilihan Umum Federal (FEC) dan Internal Revenue Service (IRS) sesuai dengan undang-undang dan peraturan yang berlaku.

"Donasi ini adalah dana yang dikumpulkan dari pihak swasta dan kemudian dipakai sesuai dengan hukum dan keinginan para donatur," papar mereka. "Nama-nama donatur sudah diberikan kepada FEC dan telah dipublikasikan hampir selama dua tahun, para donatur tersebut diperiksa sesuai hukum dan tidak ada kejanggalan yang ditemukan."

Sponsored

Ketika dimintai keterangan pada hari Kamis, juru bicara Gedung Putih Sarah Sanders mengatakan, "Itu tidak ada hubungannya dengan presiden atau ibu negara. Hal terbesar yang dilakukan presiden dalam pelantikan tersebut adalah mengangkat tangannya dan mengucapkan sumpah jabatan. Presiden hanya fokus pada transisi pada saat itu dan bukan pada perencanaan inaugurasi."

Kepada The Wall Street Journal, sebuah sumber mengungkapkan bahwa penyelidikan ini "muncul dari bahan yang disita dalam pemeriksaan federal atas kesepakatan bisnis mantan pengacara Trump, Michael Cohen."

Dalam penyitaan barang-barang Cohen pada Musim Semi lalu, sebuah rekaman percakapan antara dia dan mantan penasihat Melania Trump, Stephanie Winston Wolkoff, disita. Seseorang yang terlibat dalam penyelidikan Cohen mengungkapkan bahwa dalam rekaman itu, Wolkoff mengkhawatirkan cara penggunaan dana komite pelantikan.

Dikabarkan bahwa jaksa telah mempertanyakan pengeluaran komite dan para donaturnya kepada mantan asisten kampanye Trump, Rick Gates.

Sumber lain menyebutkan bahwa Tom Barrack, pengembang real estate yang mengepalai komite pelantikan, belum berbicara dengan penyelidik sejak wawancaranya dengan penasihat khusus Robert Mueller pada tahun lalu. Dalam percakapannya dengan Mueller, pembicaraan terkait dana pelantikan hanya dibahas secara singkat.

"Komite pelantikan belum diminta menyediakan catatan atau dihubungi oleh jaksa. Kami tidak mengetahui ada penyelidikan yang berjalan," kata sumber itu kepada CNN.

Komite yang sebelumnya dilaporkan telah menggalang dana sebesar US$107 juta, menerima banyak pendanaan mereka dari donatur kaya yang menyumbang US$1 juta atau lebih.

Beberapa donatur utama seperti miliarder Sheldon Adelson, perusahaan telekomunikasi AT&T, dan Boeing, saat ini tidak sedang diselidiki.

Sumber : CNN

Berita Lainnya
×
tekid