sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Pidato Prabowo soal pangan, cek faktanya

Prabowo menyoroti kondisi petani beras, gula dan garam yang mengeluh banjirnya impor atas tiga komoditas tersebut.

Mona Tobing Kudus Purnomo Wahidin
Mona Tobing | Kudus Purnomo Wahidin Selasa, 15 Jan 2019 14:50 WIB
Pidato Prabowo soal pangan, cek faktanya

"Saat petani tebu tengah panen, banjir gula. Bagaimana bisa di Republik ini, harga gula tiga kali lebih mahal dari harga dunia."

BENAR. 

Produksi tebu Indonesia pada tahun 2015 berdasarkan Ditjen Perkebunan pada 2016 tercatat sebesar 2,497 juta ton. Produksi ini berasal dari 445.000 hektare (ha) luas panen perkebunan tebu yang berada di Sumatra Utara, Gorontalo, Lampung, Sumatra Selatan, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur dan Sulawesi Selatan. 

Jawa Timur menjadi penyumbang terbesar produksi tebu nasional atau sekitar 48,26% dari total produksi nasional. Proyeksi produksi gula pada tahun 2021 mencapai 2,47 juta ton. 

Berdasarkan hasil SUSENAS yang dilakukan BPS tingkat konsumsi gula pada tahun 2016 sebesar 7,46 kg/kapita/tahun. Hitungan konsumsi gula hingga tahun 2021 bisa mencapai 5,26 juta ton. Artinya, ada selisih separuh atau sebesar 2,47 juta ton setiap tahunnya. 

Indonesia tidak melakukan ekspor gula, sebaliknya Indonesia melakukan impor gula. Data Ditjen Perkebunan pada periode 1980-2015, impor gula meningkat rata-rata 160,27% per tahun atau setara 121.138 ton per tahun. 

Lalu bagaimana dengan harga gula?

Harga gula di tingkat produsen cukup bervariasi antara negara yang satu dengan negara lain. Data FAO, Kamboja adalah negara dengan harga produsen gula tertinggi di dunia sebesar US$2.985 per ton. 

Sponsored

Dengan harga gula di pasar dunia sebesar US$11,38 per pon kurs dollar Rp14.000, hitungan Alinea.id, maka harga gula dunia rata-rata per kg sebesar Rp 6.212. Jadi harga gula lokal dua kali lipat dari harga gula dunia. 

Berdasarkan data Kementerian Pertanian tahun 2015, harga gula pasir lokal di pasar domestik tahun 2015 sebesar Rp11.384 per kg, sedangkan per hari ini (15/1) harga gula pasir lokal Rp11.700 per kg.
 

Berita Lainnya
×
tekid